Ulum, Muhammad Ahsanul (2025) STRATEGI BRANDING WISATA RELIGI MAKAM SUNAN GESENG DI DUSUN TIRTO DESA TIRTO KECAMATAN GRABAG KABUPATEN MAGELANG. Other thesis, IAIN SALATIGA.
![]() |
Text
M. AHSANUL ULUM 43010200176 .pdf Download (2MB) |
![]() |
Text
M. AHSANUL ULUM 43010200176 .pdf Download (2MB) |
![]() |
Text
M. AHSANUL ULUM 43010200176 .pdf Download (2MB) |
Abstract
Ulum, Muhammad Ahsanul. 2024. Strategi Branding Wisata Religi Makam Sunan Geseng Di Dusun Tirto Kecamatan Grabag Kabupaten Magelang. Program Studi Komunikasi dan Penyiaran Islam Fakultas Dakwah Universitas Islam Negeri Salatiga. Pembimbing: Roviin, M.Ag. Kata Kunci: Strategi Branding, Wisata Religi, Makam Sunan Geseng Penelitian dalam skripsi ini bertujuan 1) untuk mengetahui strategi branding wisata religi makam Sunan Geseng di Dusun Tirto, Kec. Grabag, Kab. Magelang. 2) untuk mengetahui faktor pendukung dan penghambat strategi branding wisata religi makam Sunan Geseng di Dusun Tirto, Kec. Grabag, Kab. Magelang. Metode penelitian menggunakan jenis penelitian kualitatif karena penelitiannya berlangsung pada kondisi alam (natural setting). Penelitian ini memanfaatkan teori strategi geographic branding dan cultural branding. Teknik pengumpulan data penelitian ini menggunakan observasi, wawancara dan dokumentasi. Analisis data menggunakan reduksi data, display data, dan membuat kesimpulan. Hasil penelitian yaitu 1) Strategi branding wisata religi makam Sunan Geseng, pengelola dan masyarakat setempat telah menerapkan strategi branding yang efektif, yaitu Geographic Branding dan Cultural Branding, untuk menarik perhatian wisatawan dengan menonjolkan keindahan alam dan nilai-nilai budaya lokal. 2) Faktor pendukung dan penghambat wisata religi di Makam Sunan Geseng sangat dipengaruhi oleh peran serta aktif masyarakat, terutama kelompok karang taruna, dalam pengelolaan wisata. Partisipasi masyarakat tidak hanya memperbaiki pengalaman pengunjung tetapi juga meningkatkan perekonomian lokal melalui peluang usaha seperti warung makan dan kerajinan tangan. Namun, kurangnya perhatian pemerintah terhadap infrastruktur menjadi hambatan utama dalam pengembangan wisata. Fasilitas yang kurang memadai, seperti area parkir dan tempat peristirahatan, mengurangi kenyamanan pengunjung dan menghambat potensi perkembangan wisata. Dukungan dari pemerintah dalam peningkatan prasarana sangat diperlukan agar wisata religi di Makam Sunan Geseng dapat berkembang lebih pesat, menarik lebih banyak pengunjung, dan berkontribusi pada peningkatan ekonomi lokal serta pelestarian budaya.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | Agama > Sejarah Islam |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 21 Apr 2025 20:01 |
Last Modified: | 21 Apr 2025 20:01 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/23706 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |