Harsyaputri, Aurellia Kharisma (2025) PRAKTIK PEMBATALAN SEPIHAK OLEH KONSUMEN PERSPEKTIF HUKUM ISLAM DAN HUKUM POSITIF (Studi Kasus Produksi Seragam di UD. Mahkota Kharisma Kota Semarang). Other thesis, IAIN SALATIGA.
![]() |
Text
SKRIPSI AURELLIA KHARISMA HARSYAPUTRI HES.pdf Download (1MB) |
![]() |
Text
SKRIPSI AURELLIA KHARISMA HARSYAPUTRI HES.pdf Download (1MB) |
Abstract
Harsyaputri, Aurellia Kharisma. 2025. Praktik Pembatalan Sepihak oleh Konsumen Perspektif Hukum Islam dan Hukum Positif. Skripsi. Fakultas Syari’ah. Program Studi Hukum Ekonomi Syari’ah. Universitas Islam Negeri Salatiga. Pembimbing: Endang Sriani, M.H. Kata Kunci: Pembatalan sepihak; Perlindungan Hukum; Hukum Islam; Hukum Positif UD. Mahkota Kharisma merupakan salah satu usaha dagang yang melayani jual beli pesanan dalam bidang produksi seragam grosir dan retail. Fokus penelitian dalam skripsi ini adalah untuk menganalisis praktik pembatalan sepihak yang dilakukan oleh konsumen dalam jual beli pesanan di UD. Mahkota Kharisma beserta perlindungan hukum yang bisa didapat. Pada praktiknya konsumen membatalkan pesanannya secara sepihak baik disertai alasannya atau bahkan tanpa alasan tidak bisa dihubungi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui praktik pembatalan sepihak oleh konsumen di UD. Mahkota Kharisma, mengetahui praktik pembatalan sepihak oleh konsumen menurut hukum Islam dan hukum positif serta perlindungan hukumnya. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) yang menggunakan pendekatan yuridis empiris, yaitu penelitian terhadap peristiwa nyata yang dilakukan untuk mengumpulkan fakta dan informasi yang diperlukan mengenai praktik pembatalan sepihak oleh konsumen perspektif hukum Islam dan hukum positif di UD. Mahkota Kharisma. Penelitian ini menggunakan dua sumber data, yaitu data primer yang berupa data hasil observasi serta wawancara pada objek yang diteliti, dan data sekunder berupa bukti pesan chat ketika terjadi pembatalan oleh konsumen. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data penelitian ini dengan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Dari hasil penelitian penulis, menunjukkan bahwa praktik transaksi jual beli sistem pesanan yang terjadi di UD. Mahkota Kharisma memperdagangkan pakaian atau seragam, dimana sebelum memesan pesanan antara konsumen dan UD. Mahkota Kharisma bersepakat mengenai spesifikasi barang dan harga. Namun nyatanya, ketika barang sudah diproses ada kalanya terjadi pembatalan sepihak yang dilakukan oleh konsumen. Dalam perspektif hukum Islam, transaksi yang terjadi oleh UD. Mahkota Kharisma dan konsumennya ini tidak sah, karena meskipun memenuhi rukun tapi tidak memenuhi syarat sahnya jual beli istishna, dimana harus saling ridha, tidak mengingkari janji, dan membayar sesuai kesepakatan. Namun yang terjadi disini konsumen mengingkari janji dengan membatalkan pesanan dan konsumen tidak melakukan pembayaran sesuai kesepakatan. Dalam perspektif hukum positif, jual beli yang terjadi oleh UD. Mahkota Kharisma dan konsumennya terbukti bahwa konsumen melakukan wanprestasi. Hal ini bertentangan pada Pasal 5 dan 6 Undang-Undang No. 8 Tahun 1999 karena tidak terpenuhinya hak dari UD. Mahkota Kharisma dan kewajiban oleh konsumen, serta Pasal 1338 dan 1243 KUHPerdata tentang wanprestasi.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | Agama > Fiqih (Hukum Islam) |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 16 Jun 2025 23:53 |
Last Modified: | 16 Jun 2025 23:53 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/23994 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |