Dakwah Melalui Konten Video Ceramah Dalam Media Youtube (Studi Pada Mahasiswa Komunikasi dan Penyiaran Islam Angkatan 2015-2016 Fakultas Dakwah IAIN Salatiga)

Firdaus, Yogi Ridho (2018) Dakwah Melalui Konten Video Ceramah Dalam Media Youtube (Studi Pada Mahasiswa Komunikasi dan Penyiaran Islam Angkatan 2015-2016 Fakultas Dakwah IAIN Salatiga). Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
SKRIPSI (Dakwah Melalui Konten Video Ceramah Dalam Media Youtube) .pdf

Download (3MB)

Abstract

Tujuan penelitian dalam penulisan skripsi ini adalah: 1) Untuk mengetahui penerapan dakwah melalui konten video ceramah dalam media youtube pada mahasiswa Komunikasi dan Penyiaran Islam IAIN Salatiga. 2) Untuk mengetahui kelebihan dan kekurangan youtube sebagai dakwah. Penelitian ini menggunakan strategi kualitatif pendekatan perkembangan (developmental studies) dengan teori Hypodermic Needle Theory atau teori jarum suntik. Pengumpulan data dilakukan dengan observasi, wawancara, dokumentasi, analisis data serta validitas data meliputi uji validitas, perpanjang pengamatan, ketekunan penelitian dan triangulasi kemudian penulis menarik kesimpulan dari hasil informasi yang relevan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mahasiswa mampu mecari apa saja materi dakwah yang diinginkan maupun dibutuhkan dalam konten-konten video Islami berupa video ceramah Islam yang ada dalam media youtube. Dakwah melalui konten video ceramah yang didapat melalui media youtube dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari oleh mahasiswa. Kelebihan dakwah melalui media youtube menambah wawasan Islam dan pengetahuan lainya mudah diaksesnya, cukup efisien. Sedangkan Kekurangan dakwah melalui media youtube berupa video tidak bisa berinteraksi langsung sehingga tidak jelas sanad ilmunya tidak ada feedback, tidak bisa memahami karakteristik penggunanya.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Agama
Agama > Pendidikan dan pemikiran Islam
Divisions: Fakultas Dakwah > Komunikasi dan Penyiaran Islam
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 24 Oct 2018 06:33
Last Modified: 24 Oct 2018 06:33
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/4401

Actions (login required)

View Item View Item