PENGARUH KEPUASAN GAJI DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP TURNOVER INTENTION DENGAN KOMITMEN ORGANISASI SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Studi Kasus pada Bank Tabungan Negara Syariah KC Semarang)

Agustin, Dwi Putri (2019) PENGARUH KEPUASAN GAJI DAN KEPUASAN KERJA TERHADAP TURNOVER INTENTION DENGAN KOMITMEN ORGANISASI SEBAGAI VARIABEL INTERVENING (Studi Kasus pada Bank Tabungan Negara Syariah KC Semarang). Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
SKRIPSI PUTRI.pdf

Download (1MB)

Abstract

ABSTRAK Agustin, Dwi Putri. 2018. Pengaruh Kepuasan Gaji dan Kepuasan Kerja terhadap Turnover Intention dengan Komitmen Organisasi sebagai Variabel Intervening di BTN Syariah KC Semarang. Skripsi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam. Program Studi S1-Perbankan Syariah. Institut Agama Islam Negeri Salatiga. Pembimbing: Taufikur Rahman, M.Si. Sumber Daya Manusia merupakan penentu penting atas kesuksesan atau kegagalan dari proses perubahan organisasi. Namun seringkali timbul permasalahan yang berkaitan dengan SDM, salah satunya adalah tingkat turnover yang tinggi, turnover akan menimbulkan dampak negatif bagi organisasi. Penelitian ini bertujuan untuk menguji: (1) kepuasan gaji terhadap turnover intention (2) kepuasan kerja terhadap turnover intention (3) kepuasan gaji terhadap turnover intention melalui komitmen organisasi sebagai variabel intervening (4) kepuasan kerja terhadap turnover intention melalui komitmen organisasi sebagai variabel intervening. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan menggunakan data primer, populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan BTN Syariah KC Semarang. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan sampling jenuh, yang berjumlah 65 responden. Metode pengumpulan data dilakukan melalui kuisioner yang disebarkan kepada karyawan BTN Syariah KC Semarang pada tahun 2018. Data yang diperoleh kemudian diolah dengan menggunakan alat bantu SPSS versi 20. Analisis ini meliputi uji validitas, uji reliabiitas, uji asumsi klasik (uji multikolinieritas, uji heterokedastisitas, uji normalitas dan uji linieritas) dan path analysis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa kepuasan gaji berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap turnover intention, kepuasan kerja berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap turnover intention, komitmen organisasi tidak berperan sebagai mediasi antara kepuasan gaji terhadap turnover intention, Komitmen organisasi berperan sebagai mediasi antara kepuasan kerja terhadap turnover intention. Kata kunci : kepuasan gaji, kepuasan kerja, turnover intention dan komitmen organisasi.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah (S1)
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 09 Jan 2019 09:34
Last Modified: 09 Jan 2019 09:34
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/4792

Actions (login required)

View Item View Item