IMPLEMENTASI MANAJEMEN SEKOLAH BERBASIS PESANTREN DALAM MENINGKATKAN MUTU PENDIDIKAN DI SMP IT NURUL ISLAM DESA KLERO, KECAMATAN TENGARAN, KABUPATEN SEMARANG TAHUN PELAJARAN 2013/2014

Priarni, Rini (2015) IMPLEMENTASI MANAJEMEN SEKOLAH BERBASIS PESANTREN DALAM MENINGKATKAN MUTU PENDIDIKAN DI SMP IT NURUL ISLAM DESA KLERO, KECAMATAN TENGARAN, KABUPATEN SEMARANG TAHUN PELAJARAN 2013/2014. Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
skripsi CD.pdf

Download (3MB)
Official URL: http://perpus.iainsalatiga.ac.id/

Abstract

PRIARNI, RINI. 2010. Implementasi Manajemen Sekolah Berbasis Pesantren Dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan Di SMP IT Nurul Islam Desa Klero, Kecamatan Tengaran, Kabupaten Semarang Tahun Pelajaran 2013/2014. Skripsi. Jurusan Tarbiyah. Program Studi Pendidikan Agama Islam STAIN Salatiga. Pembimbing Mufiq, M.Phil. Kata Kunci: Manajemen dan Sekolah Berbasis Pesantren. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan pelaksanaan manajemen sekolah berbasis pesantren dan peningkatan mutu di SMP IT Nurul Islam Tengaran tahun pelajaran 2013/2014. Jenis penelitian berbentuk kualitatif dengan metode deskriptif. Obyek penelitiannya yaitu kepala sekolah dan mudir pesantren , bagian kurikulum, bagian kepegawaian, bagian sarana prasarana, bagian kesiswaan, bagian humas, bagian keuangan, dan bagian ketatausahaan. Peneliti menggunakan metode observasi, interview, dan dokumentasi. Sumber data berupa data primer. Metode menganalisis data terdiri dari 3 kegiatan: pertama, pengumpulan data dan melakukan reduksi data, Kedua, data disajikan dalam bentuk narasi. Ketiga, penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan manajemen sekolah berbasis pesantren di SMP IT Nurul Islam Tengaran sudah berjalan dengan baik. Perpaduan antara manajemen sekolah dan manajemen pesantren terlihat pada program kegiatan dan program pembelajaran. Manajemen di sini dikategorikan menjadi 7 macam yaitu: manajemen kurikulum, kepegawaian, kesiswaan, sarana prasarana, keuangan, humas, dan layanan khusus. Jadi, antara manajemen di sekolah dengan di pesantren saling berkaitan. Selanjutnya, berdasarkan hasil penelitian peningkatan mutu di SMP IT Nurul Islam Tengaran menggunakan teknik TQM. TQM yang diterapkan sudah berjalan dengan baik. Hal tersebut terbukti melalui penjabaran pada syarat-syarat pelaksanaan TQM yang sudah terpenuhi. Seperti komitmen dari kepala sekolah, adanya visi, misi, dan tujuan sekolah, adanya perbaikan secara berkesinambungan, adanya pendekatan publisitas, dan Steering committee.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Agama
Agama > Pendidikan dan pemikiran Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 02 Apr 2019 02:58
Last Modified: 02 Apr 2019 02:58
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/5098

Actions (login required)

View Item View Item