STRATEGI PEMBELAJARAN NAHWU ?ARAF DI MA ALI MAKSUM PONDOK PESANTREN KRAPYAK YOGYAKARTA DAN MA UNGGULAN AL-IMDAD PONDOK PESANTREN AL-IMDAD BANTUL

Ma'rifatun, (2019) STRATEGI PEMBELAJARAN NAHWU ?ARAF DI MA ALI MAKSUM PONDOK PESANTREN KRAPYAK YOGYAKARTA DAN MA UNGGULAN AL-IMDAD PONDOK PESANTREN AL-IMDAD BANTUL. Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
tesis komplit PDF.pdf

Download (1MB)

Abstract

Na?wu ?araf, merupakan ilmu yang sangat penting untuk menunjang dan mempermudah dalam menguasai bahasa Arab. Karena begitu pentingnya kedua ilmu tersebut, maka keduanya dikenal ilmu alat, yaitu alat untuk membaca kitab-kitab kuning/klasik. Tujuan dari pembelajaran na?wu ?araf sebagai alat untuk membaca teks kitab, merupakan alat atau kunci untuk memahami isi dari teks-teks Arab, terutama yang berkaitan dengan ilmu agama Islam. Akan tetapi sampai saat banyak siswa Madrasah Aliyah berbasis pesantren merasa kesulitan memahami ilmu na?wu ?araf. Berangkat dari permasalahan tersebut, penulis bermaksud meneliti strategi pembelajaran na?wu ?araf yang diterapkan guru Madrasah Aliyah Ali Maksum Pondok Pesantren Krapyak Yogyakarta dan Madrasah Aliyah Unggulan Al-Imdad Pondok Pesantren Al-Imdad Bantul. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif. Metode pengumpulan data dilakukan dengan metode observasi, interview, dan dokumentasi. Selanjutnya metode yang digunakan untuk menganalisis data adalah deskriptif-analitik, yaitu metode yang digunakan untuk menyusun data yang telah terkumpul, dijelaskan, kemudian dianalisis. Hasil dari penelitian ini ialah; strategi pembelajaran na?wu ?araf yang dilakukan oleh guru Madrasah Aliyah Ali Maksum dan Madrasah Aliyah Unggulan Al-Imdad diantaranya adalah sebagai berikut: strategi membaca teks kitab, mu??dathah bahasa Arab, strategi game (permainan bahasa/demonstrasi), pengembangan na?wu ?araf yang sesuai kebutuhan atau yang paling banyak digunakan, pemberian hadiah/sanksi, memotivasi siswa dengan kalam hikmah atau bait na?am (shi?ir), aplikasi contoh berupa al-Qur??n dan al-Had?th. Strategi pembelajaran ini lebih menekankan inovasi strategi pembelajaran na?wu ?araf, agar peserta didik mampu membaca kitab atau teks yang sesuai dengan kebutuhannya. Ini telah mencapai hasil yang cukup signifikan, karena telah mencapai nilai yang ditetapkan (KKM). Bahkan siswa/siswi Madrasah Aliyah Ali Maksum sering menjuarai dalam berbagai event lomba membaca kitab kuning (MQK), baik di tingkat kabupaten, propinsi, bahkan tingkat nasional.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Agama > Keislaman
Divisions: ?? PASCA-PAI ??
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 11 Apr 2019 11:29
Last Modified: 11 Apr 2019 11:29
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/5270

Actions (login required)

View Item View Item