UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS MATERI LETAK DAN KONDISI GEOGRAFIS PULAU-PULAU BESAR DI INDONESIA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN VISUAL AUDITORY KINESTETHIC (VAK) PADA SISWA KELAS V MI THOLABIYAH, KRAJAN, TEGARON,BANYUBIRU, SEMARANG TAHUN PELAJARAN 2018/2019

Azima, Roffik Nuur (2019) UPAYA PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPS MATERI LETAK DAN KONDISI GEOGRAFIS PULAU-PULAU BESAR DI INDONESIA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN VISUAL AUDITORY KINESTETHIC (VAK) PADA SISWA KELAS V MI THOLABIYAH, KRAJAN, TEGARON,BANYUBIRU, SEMARANG TAHUN PELAJARAN 2018/2019. Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
skripsi roffik.pdf

Download (4MB)

Abstract

Azima, Nur Roffik. 2019. Upaya Meningkatkan Hasil Belajar IPS Materi Letak dan Kondisi Geografis Pulau-Pulau Besar di Indonesia melalui Model Pembelajaran Visual Auditory Kinestethic (VAK) pada Siswa Kelas V MI Tholabiyah Krajan Tegaron Banyubiru Kabupaten Semarang Tahun Pelajaran 2018/2019. Skripsi. Fakultas Tarbiah dan Imu Keguruan, Progam Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah. Istitut Agama Islam Negeri Salatiga. Dosen Pembimbing Drs. Sumarno Widjadipa, M.Pd. Kata Kunci: Hasil Belajar IPS, Model Pembelajaran Visual Auditory Kinestethic (VAK). Penelitian ini merupakan upaya untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas V MI Tholabiyah Krajan Tegaron Kecamatan Banyubiru Kabupaten Semarang pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Sosial dengan Model Pembelajaran Visual Auditory Kinestethic (VAK). Apakah Model Pembelajaran Visual Auditory Kinestethic (VAK) dapat meningkatakan hasil belajar siswa materi letak dan kondisi keografis pulau-pulau besar di indonesia pada siswa kelas V MI Tholabiya Kecamatan Banyubiru Kabupaten Semarang Tahun 2019. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas V yang berjumlah 21 siswa, yaitu terdiri dari 11 laki-laki dan 10 perempuan. Penelitian ini dilakukan dalam 3 siklus, setiap siklusnya terdiri dari empat tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Data diambil dari nilai akhir siwa, dokumentasi dan observasi dengan melihat perilaku siswa dalam proses pembelajaran. Istrumen penelitian meliputi RPP, lembar observasi guru, lembar observasi siswa, dan tes evaluasi. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, obeservasi, dokumentasi dan tes. Data dianalisis secara statistik menggunakan rumus presentase. Hasil penelitian menunjukan model pembelajaran Visual Auditory Kinestethic (VAK) dapat meningkatkan hasil belajar materi letak dan kondisi geografis pulau-pulau besar di indonesia siswa kelas V MI Tholabiya Kecamatan Banyubiru Kabupaten Semarang Tahun 2019. Peningkatan dari pra siklus sampai siklus III. Peningkatan dari pra siklus ke siklus I yaitu 19%, dari siklus I ke siklus II yaitu 19%, dari siklus II ke siklus III yaitu 15%. Pra siklus yang tuntas sejumlah 7 siswa atau 33,33% dengan rata-rata 53,57. Siklus I yang tuntas sejumlah 11 siswa atau 52,38% dengan rata-rata 57,14. Siklus II yang tuntas sejumlah 15 siswa atau 71,42% dengan rata-rata 62,85. Siklus III yang tuntas sejumlah 18 siswa atau 86% dengan rata-rata 76,19.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 12 Sep 2019 10:41
Last Modified: 12 Sep 2019 10:41
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/5799

Actions (login required)

View Item View Item