PENGEMBANGAN BAHAN AJAR MATEMATIKA BERBASIS PENDEKATAN SAINTIFIK

FATMAWATI, BUDI ANI (2019) PENGEMBANGAN BAHAN AJAR MATEMATIKA BERBASIS PENDEKATAN SAINTIFIK. Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
TESIS BU ANI.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (Research and development). Tujuan penelitian ini adalah menghasilkan bahan ajar matematika berbasis pendekatan saintifik yang menarik. Metode pengembangan bahan ajar matematika berbasis pendekatan saintifik menggunakan metode langkah-langkah penelitian pengembangan (Research and development) yang dikembangkan oleh Dick and Carry, biasa dikenal pengembangan ADDIE. Langkah-langkah pengembangan tersebut yang terdiri dari 5 tahapan yaitu: 1) Analysis (Analisis), Design (Desain), Development (Pengembangan), Implementation (Implementasi), Evaluation (Evaluasi). Teknis analisis data menggunakan analisis deskriptif kualitatif. Instrumen yang digunakan meliputi lembar pedoman wawancara, lembar penilaian bahan ajar, dan lembar angket respon siswa terhadap kemenarikan bahan ajar. Hasil penelitian berdasarkan penilaian oleh ahli materi dan ahli media bahwa, kelayakan bahan ajar matematika berbasis pendekatan saintifik mendapat nilai validasi yang sangat valid dan termasuk kategori sangat baik, dengan persentase keidealan 86,67% sehingga layak digunakan. Berdasarkan pengolahan data nilai hasil angket respon siswa, menunjukkan bahwa diperoleh jumlah nilai rata-rata 32,94. Hasil nilai respon siswa dikonversikan dengan tabel distribusi frekuensi respon siswa adalah 32,5 <32,94<40, sehingga dapat disimpulkan bahwa respon siswa akan kemenarikan bahan ajar matematika berbasis pendekatan saintifik adalah sangat positif. Kepraktisan bahan ajar berdasarkan respon siswa, dapat disimpulkan bahwa bahan ajar matematika berbasis pendekatan saintifik adalah sangat praktis digunakan oleh siswa.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Agama
Agama > Pendidikan dan pemikiran Islam
Divisions: Pascasarjana > S2 Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 24 Oct 2019 06:28
Last Modified: 24 Oct 2019 06:28
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/6800

Actions (login required)

View Item View Item