UPAYA KANTOR KEMENTRIAN AGAMA KOTA SALATIGADALAM MENANGGULANGI PERCERAIAN

LISTIYATI, MAS'UDAH (2020) UPAYA KANTOR KEMENTRIAN AGAMA KOTA SALATIGADALAM MENANGGULANGI PERCERAIAN. Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
Skripsi.pdf

Download (3MB)

Abstract

Perceraian merupakan masalah sosial agama yang bisa memicu problem multidimensi ditengah masyarakat.Di Salatiga angka perceraian dari tahun ke tahun semakin meningkat. Bagaimana upaya Kantor Kementerian Agama Kota Salatiga dalam menanggulangi perceraian di Kota Salatiga dan Bagaimana analisis SWOT terhadap keberhasilan Kantor Kementerian Agama Kota Salatiga dalam upaya menanggulangi perceraian menjadi hal strategis yang perlu dikaji dan diteliti. Penelitian ini menggunakan metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Secara kualitatif pokok-pokok permasalahan diungkap,dikaji dan dianalisis dengan pendekatan yuridis normatif serta analisis SWOT,untuk mengetahui kualitas kekuatan, kelemahan, peluang serta tantangan. Upaya Kantor Kementerian Agama dan menanggulangi perceraian di Kota Salatiga melalui beberapa kegiatan unggulan yaitu Pembinaan Keluarga Sakinah, Kursus Calon Pengantin, Penyuluhan Masyarakat dan Bimbingan Perkawinan.Pelaksanaan program tersebut didukung dengan regulasi dan SDM yang mumpuni menjadi kekuatan bagi Kantor Kementerian Agama, meskipun dari aspek politik anggaran belum begitu mendukung. Sasaran yang luas di wilayah Kota Salatiga menjadi peluang yang terbuka untuk peningkatan kegiatan, disamping fakta masyarakat yang multicultural dan milenial menjadi tantangan yang nyata untuk penurunan angka perceraian di Salatiga. Kata Kunci : Upaya menanggulangi Perceraian

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 26 Feb 2020 06:48
Last Modified: 26 Feb 2020 06:48
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/7563

Actions (login required)

View Item View Item