KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN MISSOURI MATHEMATICS PROJECT (MMP) TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA KELAS VII SMP NEGERI 3 GETASAN TAHUN PELAJARAN 2018/2019

Hidayati, Devi (2020) KEEFEKTIFAN MODEL PEMBELAJARAN MISSOURI MATHEMATICS PROJECT (MMP) TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS SISWA KELAS VII SMP NEGERI 3 GETASAN TAHUN PELAJARAN 2018/2019. Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
document.pdf

Download (3MB)

Abstract

Hidayati, Devi. 2019. Keefektifan Model Pembelajaran MMP Terhadap Pemahaman Konsep Matematis Siswa Kelas VII SMP Negeri 3 Getasan angkatan 2015. Skripsi, Salatiga: Program Studi Tadris Matematika Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri Salatiga. Pembimbing Wulan Izzatul Himmah, M.Pd. Kata Kunci: Missouri Mathematics Project (MMP), Pemahaman Konsep Matematis Tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah: 1) untuk mengetahui rata-rata siswa yang mendapatkan model pembelajaran MMP ditinjau dari pemahaman konsep matematis siswa kelas VII SMP Negeri 3 Getasan tahun pelajaran 2018/2019 mencapai KKM, 2) untuk mengetahui perbedaan rata-rata N-Gain kelas yang mendapat pembelajaran dengan model Missouri Mathematic Project (MMP) lebih dari siswa yang mendapat pembelajaran dengan model pembelajaran konvensional ditinjau dari pemahaman konsep matematis siswa kelas VII SMP Negeri 3 Getasan tahun pelajaran 2018/2019, 3) untuk mengetahui perbedaan rata-rata kemampuan pemahaman konsep matematis siswa yang mendapatkan pembelajaran dengan model pembelajaran MMP lebih dari rata-rata pemahaman konsep siswa pada kelas yang mendapatkan pembelajaran konvensional. Metode penelitian menggunakan kuasi eksperimen, dengan design yang digunakan pretest-posttest control group design. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VII SMP Negeri 3 Getasan tahun pelajaran 2018/2019. Dengan cluster random sampling terpilih sampel siswa kelas VII A sebagai kelas eksperimen yang diterapkan pembelajaran matematika yang mengacu pada model pembelajaran MMP dan kelas VII-B sebagai kelas kontrol yang diterapkan model pembelajaran konvensional. Data penelitian ini berupa data kemampuan pemahaman konsep matematis yang ditunjukkan oleh skor tes pemahaman konsep matematis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kemampuan pemahaman konsep matematis yang mengacu pada MMP mencapai KKM, ada perbedaan rata-rata N-gain kemampuan pemahaman konsep matematis siswa dengan pembelajaran matematika yang mengacu pada MMP lebih dari rata-rata yang mendapat model pembelajaran konvensional. Sedangkan rata-rata pada posttest, terdapat perbedaan rata-rata kemampuan pemahaman konsep matematis siswa yang mendapat model pembelajaran MMP lebih dari rata-rata yang mendapat model pembelajaran konvensional.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Ilmu Terapan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 30 Apr 2020 05:59
Last Modified: 30 Apr 2020 05:59
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/7993

Actions (login required)

View Item View Item