ALFIANI, ANIS (2020) METODE PEMBELAJARAN PROGRAM TAKHASSUS AL-QUR’AN DI PONDOK PESANTREN MODERN BINA INSANI KECAMATAN SUSUKAN KABUPATEN SEMARANG TAHUN 2019.
Text
fix skripsi Anis Alfiani.pdf Download (2MB) |
Abstract
ABSTRAK Alfiani, Anis, 2019. Metode Pembelajaran Program Takhassus Al-Qur’an Di Pondok Pesantren Modern Bina Insani Kecamatan Susukan Kabupaten Semarang Tahun 2019. Skripsi: Jurusan Pendidikan Agama Islam Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Institut Agama Islam Negeri Salatiga. Pembimbing: Badrus Zaman, M.Pd.I. Kata Kunci: Metode Pembelajaran, Program Takhassus. Pondok Pesantren Modern Bina Insani menyediakan Program Takhassus Al-Qur’an tersebut adalah untuk mengajarkan para santri agar dapat mencintai dan menjaga Al-Qur’an dimana pun dan kapan pun sehingga dapat melahirkan generasi yang cinta dengan kitab suci Al-Qur’an. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan metode yang digunakan dalam Program Takhassus Al-Qur’an dan faktor pendukung serta faktor penghambat pada Program Takhassus Al-Qur’an di Pondok Pesantren Modern (PPM) Bina Insani Susukan. Penelitian yang dilakukan oleh peneliti adalah jenis penelitian lapangan (field research) dan bersifat deskriptif kualitatif. Prosedur pengumpulan data yang digunakan dalam adalah wawancara, observasi, dan dokumentasi. Peneliti melakukan wawancara dalam penelitian ini kepada pengasuh Pondok Pesantren Modern (PPM) Bina Insani Susukan, pengampu Program Takhassus Al-Qur’an, ustadz dan ustadah pondok, dan para santri yang mengikuti Program Takhassus Al-Qur’an di Pondok Pesantren Moden (PPM) Bina Insani Susukan. Adapun hasil temuan dari penelitian ini adalah sebagai berikut: (1) Metode pembelajaran yang digunakan dalam Program Takhassus Al-Qur’an di Pondok Pesantren Modern (PPM) Bina Insani adalah metode muraja’ah untuk mengulang-ulang dan mengingat hafalan Al-Qur’an dan metode wahdah untuk memperbanyak atau menambah hafalan. Para santri wajib setoran hafalan Al-Qur’an minimal seperempat juz. (2) Terdapat faktor pendukung dan faktor penghambat dalam Program Takhassus Al-Qur’an. (a) Faktor pendukung dalam Program Takhassus Al-Qur’an adalah sebagai berikut: Mendapat dukungan penuh dari para staf lembaga pendidikan formal yang ada di Pondok Pesantren Modern (PPM) Bina Insani, para ustadz dan ustadzah Pondok Pesantren, dan para wali santri Pondok Pesantren. (b) Faktor penghambat dalam proses pelaksanaan Program Takhassus Al-Qur’an yaitu kondisi fisik yang kurang sehat, mengantuk, kurang fokus, dan ragu-ragu.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | Agama |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 04 Jun 2020 11:59 |
Last Modified: | 04 Jun 2020 06:59 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/8184 |
Actions (login required)
View Item |