Ghoni, Abdul (2020) PENGEMBANGAN MEDIA GAMBAR PADA PEMBELAJARAN IPA MELALUI ADOBE FLASH MATERI SISTEM PENCERNAAN MANUSIA. Other thesis, IAIN SALATIGA.
Text
PENGEMBANGAN MEDIA GAMBAR PADA PEMBELAJARAN IPA MELALUI ADOBE FLASH MATERI SISTEM PENCERNAAN MANUSIA.pdf Download (2MB) |
|
Text
TESIS GHONI BAB I - V - FIX.pdf Download (2MB) |
Abstract
ABSTRAK Ghoni, Abdul. 2020. Pengembangan media gambar pada pembelajaran IPA melalui Adobe Flash materi sistem pencernaan manusia. Tesis. Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah. Pascasarjana Institut Agama Islam Negeri Salatiga. Pembimbing: Dr. Peni Susapti, M.Si Pengembangan media sangat dibutuhkan agar dapat membantu memudahkan proses pembelajaran. Media pembelajaran yang baik tentunya harus melewati tahap-tahap penelitian seperti halnya penelitian ini yang menggunakan metode penelitian Research and Development (R & D) model 4D yang dikembangkan oleh Thiagarajan dengan langkah-langkah sebagai berikut: 1) Define yaitu mendefinisi masalah yang dihadapi pada waktu pembelajaran. 2) Design yaitu merencanakan dan membuat desain media yang sesuai dengan materi. 3) Develop yaitu pengembangan media. 4) Desiminat yaitu tahap akhir penelitian dengan cara menyebarkan media. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kebutuhan pengembangan, serta efektifitas media gambar melalui Adobe Flash. Hasil penelitian ini yaitu: 1) Pengembangan media gambar pada pembelajaran IPA melalui Adobe Flash materi sistem pencernaan manusia sangat dibutuhkan bagi siswa dan guru di MI Maarif Mangunsari Kecamatan Sidomukti Kota Salatiga. 2) Media gambar pada pembelajaran IPA melalui Adobe Flash di MI Maarif Mangunsari perlu dikembangkan sehingga dapat membantu proses pembelajaran bagi guru maupun siswa. 3) Pengembangan media gambar pada pembelajaran IPA melalui Adobe Flash materi sistem pencernaan manusia di MI Ma’arif Mangunsari Kota Salatiga sangat efektif untuk digunakan. Hal itu sesuai dengan hasil uji efektifitas yang dilakaukan melalui pretest dan posttest terdapat perbedaan sig. (2-tailed) sebesar .000 maka dengan menggunakan media Adobe Flash sangat efektif terhadap peningkatan hasil belajar IPA materi sistem pencernaan manusia. Kata Kunci: Pengembangan media, Adobe Flash dan Sistem pencernaan manusia ABSTRACT Ghoni, Abdul, 2020, The development of image media on science learning through Adobe Flash in the material of human digestive system. Thesis. Madrasah Ibtidaiyah Teacher Education Study Program. Postgraduate of Salatiga State Islamic Institute. Supervisor: Dr. Peni Susapti, M.Si Media development is needed to facilitate the learning process. A good learning media certainly has to go through studies. The current study is Research and Development (R & D) research method with 4D models developed by Thiagarajan with the following steps:1) Define, that is, defining the problems faced during learning 2) Design,it was about planning and making media designs that are appropriate to the material 3) Develop, namely media development and 4) Desiminat,it was the final stage of research by spreading media. This research aims to describe the development needs, as well as the effectiveness of image media through Adobe The results of the current study are: 1) Development of image media in science learning through Adobe Flash in the material of the human digestive system is very much needed for students and teachers in MI Ma’arif Mangunsari, Sidomukti, Salatiga. 2) Image media on learning science through Adobe Flash needs to be developed so that it can facilitate the learning process for teachers and students of MI Ma’arif Mangunsari. 3) The development of image media on science learning through Adobe Flash in the material of the human digestive system in MI Ma'arif Mangunsari, Salatiga City is very effective to be used. This is in accordance with the results of the effectiveness test carried out through the pre and post-test there are differences sig. (2-tailed) of .000 shown that the use of Adobe Flash media is very effective to the improvement of science learning outcomes of human digestive system material. Keywords: Development of media, Adobe Flash and the Human digestive system
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Pendidikan |
Divisions: | Pascasarjana > S2 Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 16 Jun 2020 08:59 |
Last Modified: | 16 Jun 2020 08:59 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/8283 |
Actions (login required)
View Item |