UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR TEMATIK MATERI IPA MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN COURSE REVIEW HORAY BERBANTU MEDIA FLASHCARD PADA SISWA KELAS IV MI NURUL ISLAM BENDO KEC. SUKODONO KAB. SRAGEN TAHUN PELAJARAN 2019/2020

SARI, CANDRA ARI TINULUNG (2020) UPAYA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR TEMATIK MATERI IPA MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN COURSE REVIEW HORAY BERBANTU MEDIA FLASHCARD PADA SISWA KELAS IV MI NURUL ISLAM BENDO KEC. SUKODONO KAB. SRAGEN TAHUN PELAJARAN 2019/2020. [UNSPECIFIED]

[img] Text
Naskah Candra Ari Tinulung Sari.pdf

Download (4MB)

Abstract

ABSTRAK Sari, Candra Ari Tinulung. 2020. Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Tematik Materi IPA Menggunakan Model Pembelajaran Course Review Horay Berbantu Media Flashcard Pada Siswa Kelas IV MI Nurul Islam Bendo Kec. Sukodono Kab. Sragen Tahun Pelajaran 2019/2020. Skripsi. Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah. Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Salatiga. Pembimbing: Jaka Siswanta, M.Pd. Kata Kunci: Hasil Belajar, Model Pembelajaran Course Review Horay, dan Media Pembelajaran Flashcard. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah hasil belajar tematik materi IPA dapat meningkat menggunakan model pembelajaran Course Review Horay yang berbantu media pembelajaran Flashcard pada siswa kelas IV MI Nurul Islam Bendo Kecamatan Sukodono, Kabupaten Sragen tahun pelajaran 2019/2020. Subjek dalam penelitian ini adalah guru dan siswa kelas IV MI Nurul Islam Bendo Kecamatan Sukodono, Kabupaten Sragen yang berjumlah 20 siswa, yang terdiri dari 8 siswa perempuan dan 12 siswa laki-laki. Penelitian tindakan kelas ini terdiri dari 2 siklus pembelajaran dimana masing-masing siklus terdiri dari perencanaan, tindakan, pengamatan, dan refleksi. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah tes tertulis, observasi dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan membandingkan pencapaian nilai hasil belajar siswa pada tiap siklus dengan nilai KKM, dan membandingkan persentase pencapaian ketuntasan klasikal tiap siklus dengan ketuntasan klasikal standar yang besarnya 85%. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran Course Review Horay yang berbantu media Flashcard dapat meningkatkan hasil belajar tematik materi IPA pada siswa kelas IV MI Nurul Islam Bendo Kecamatan Sukodono, Kabupaten Sragen tahun pelajaran 2019/2020. Terbukti pada pra siklus terdapat 8 siswa atau 40% yang mendapatkan nilai tuntas dengan rata-rata 57. Pada siklus I terdapat 10 siswa atau 50% yang memiliki nilai tuntas dengan rata- rata 61. Pada siklus II terdapat 17 siswa atau 85% yang mendapatkan nilai tuntas dengan rata-rata 81,75. Berdasarkan siklus II didapatkan hasil belajar ketuntasan klasikal sudah mencapai hasil yang diharapkan yaitu ?85%. Sedangkan siswa yang belum mencapai KKM akan mendapatkan penanganan lebih lanjut yaitu dengan diberikan tambahan materi dan soal tersendiri.

Item Type: UNSPECIFIED
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 23 Jun 2020 18:39
Last Modified: 24 Jun 2020 03:38
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/8531

Actions (login required)

View Item View Item