PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) DIPADUKAN JAS (JELAJAH ALAM SEKITAR) MATERI INTERAKSI MAKHLUKHIDUP DENGAN LINGKUNGANNYA PADA SISWA KELAS VII DI SMPN 08 SALATIGA TAHUN PELAJARAN 2019/2020

APRILIANA, APRISKA (2020) PENINGKATAN HASIL BELAJAR IPA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN CONTEXTUAL TEACHING AND LEARNING (CTL) DIPADUKAN JAS (JELAJAH ALAM SEKITAR) MATERI INTERAKSI MAKHLUKHIDUP DENGAN LINGKUNGANNYA PADA SISWA KELAS VII DI SMPN 08 SALATIGA TAHUN PELAJARAN 2019/2020. [UNSPECIFIED]

[img] Text
PDF AFTER MUNAQOSYAH 1 APRISKA (23060150033).pdf

Download (6MB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bahwa model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) dipadukan JAS (Jelajah Alam Sekitar) dapat meningkatkan hasil belajar IPA materi interaksi makhluk hidup dengan lingkungannya pada siswa kelas VII di SMPN 08 Salatiga Tahun Pelajaran 2019/2020. Hasil belajar yang rendah menjadi salah satu alasan dilaksanakannya penelitian ini. Penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan pembelajaran di luar kelas untuk memperbaiki pembelajaran di kelas sebelumnya. Penelitian Tindakan Kelas (PTK) ini terdiri dari 2 siklus masing-masing siklus melalui tahapan: perencanaan, pelaksanaan, pengamtan dan refleksi. Adapun subjek dari penelitian ini adalah siswa kelas VIIF yang berjumlah 29 siswa dengan rincian 16 perempuan dan 13 laki-laki. Berdasarkan hasil penelitian, model pembelajaran Contextual Teaching and Learning (CTL) dipadukan JAS (Jelajah Alam Sekitar) dapat meningkatkan hasil belajar siswa materi interaksi makhluk hidup dengan lingkungannya pada siswa kelas VII di SMPN 08 Salatiga Tahun Pelajaran 2019/2020. Hal ini dibuktikan dari hasil pra siklus yang mencapai Hal ini dibuktikan pada hasil belajar siswa pada prasiklus yang mampu mencapai KBM hanya 31% (9 siswa tuntas) dan 69% (20 siswa tidak tuntas) dengan nilai rata-rata 59,5. Hasil belajar siswa pada Siklus I mencapai KBM sebesar 38% (11 siswa tuntas) dan 62% (18 siswa tidak tuntas) dengan nilai rata-rata 66,5. Hasil belajar siswa pada Siklus II mencapai KBM sebesar 86,2% (25 siswa tuntas) dan 13,8% (4 siswa tidak tuntas) dengan nilai rata-rata 75,72. Persentase siswa yang mencapai KBM pada Siklus II sebesar 86,2% menunjukkan bahwa penelitian tindakan kelas yang telah dilakukan berhasil.

Item Type: UNSPECIFIED
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Pendidikan
Divisions: ?? IPA ??
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 26 Jun 2020 08:36
Last Modified: 30 Jun 2020 03:55
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/8653

Actions (login required)

View Item View Item