PERAN SITI BAROROH BARIED DALAM ORGANISASI `AISYIYAH TAHUN 1965 – 1985

Rafyah, Fairuz Salma (2020) PERAN SITI BAROROH BARIED DALAM ORGANISASI `AISYIYAH TAHUN 1965 – 1985. Other thesis, IAIN SALATIGA.

Full text not available from this repository.

Abstract

Fairuz Salma Rafifah. 2020. Peran Siti Baroroh Baried dalam ‘Aisyiyah Tahun 1965- 1985. Skripsi. Salatiga: Program Studi Sejarah Peradaban Islam, Fakultas Ushuluddin, Adab dan Humaniora, IAIN Salatiga. Pembimbing: Dr. Supardi, M.A. Siti Baroroh Baried merupakan seorang tokoh perempuan dalam organisasi ‘Aisyiyah. Minat kuat Baroroh untuk mencari ilmu membuatnya berhasil mengenyam pendidikan di Universitas Mesir. Sebagai seorang akademis yang sering mengikuti seminar baik di dalam maupun luar negeri, Baroroh memanfaatkan setiap kesempatan tersebut untuk memperkenalkan nama ‘Aisyiyah, terutama di mata luar negeri. Pada tahun 1965, Siti Baroroh ditunjuk menjadi ketua Pimpinan Pusat ‘Aisyiyah, posisi ini kemudian didudukinya selama 5 periode berturut-turut hingga tahun 1985. Penelitian ini membahas tentang sosok Siti Baroroh Baried dan perannya dalam organisasi ‘Aisyiyah. Manfaat dari penelitian ini adalah menambah kajian pengetahuan Ilmu Sejarah, terutama dalam sejarah perempuan Indonesia. Penelitian skripsi ini menggunakan metode penelitian sejarah. Tahapan dalam metode penelitian sejarah yakni: (1) Heuristik atau pengumpulan data, (2) Verivikasi atau kritik sumber, (3) Interpretasi atau penafsiran, dan (4) Historiografi atau penulisan sejarah. Siti Baroroh Baried merupakan seorang gadis kelahiran Kauman yang dikenal sebagai guru besar perempuan pertama di Indonesia. Sebagai seorang tokoh ‘Aisyiyah yang memimpin organisasi selama 20 tahun, Baroroh berhasil membangun kerjasama dengan organisasi luar negeri, seperti Pathfinder, Overseas Education Fund (OEF) juga The Asia Foundation. Hal ini membuat Baroroh disebut sebagai pelopor kiprah Internasional ‘Aisyiyah. Baroroh juga berusaha mengembangkan potensi kader-kader ‘Aisyiyah dengan mengadakan berbagai pelatihan juga mengembangkan lembaga pendidikan yang ada di bawah ‘Aisyiyah. Di bawah kepemimpinan Baroroh, ‘Aisyiyah juga membentuk Qoryah Tayyibah dan turut mengurus program perencanaan keluarga Muhammadiyah. Kata kunci: Siti Baroroh Baried, ‘Aisyiyah, Peran.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Biografi dan Sejarah
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 13 Jul 2020 15:55
Last Modified: 13 Jul 2020 15:55
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/8915

Actions (login required)

View Item View Item