PEMBERLAKUAN AKAD MURABAHAH, MUDHARABAH, DAN QARDHULHASAN PADA SISTEM SYARIAH KSPPS BAITUL MAAL WATTAMWIL “PASAL” PENGADILAN AGAMA SALATIGA

Sy., Setiawan, S. (2020) PEMBERLAKUAN AKAD MURABAHAH, MUDHARABAH, DAN QARDHULHASAN PADA SISTEM SYARIAH KSPPS BAITUL MAAL WATTAMWIL “PASAL” PENGADILAN AGAMA SALATIGA. Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
TESIS FIKS.pdf

Download (3MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengetahui mekanisme akad murabahah pada perputaran dana di KSPPS Baitul Maal Wat- Tamwil “PASAL”Pengadilan Agama Salatiga, (2) mengetahui mekanisme perputaran dana mudharabah di KSPPS Baitul Maal Wat- Tamwil “PASAL” Pengadilan Agama Salatiga, (3) mengetahui analisis syari’ah compliance terhadap mekanisme perputaran dana di KSPPS Baitul Maal Wat- Tamwil “PASAL”Pengadilan Agama Salatiga. Jenis penelitian ini adalah penelitian ini menggunakan tipe atau jenis penelitian deskriptif. Penelitian deskriptif merupakan tipe penelitian yang menggambarkan temuan variabel di lapangan yang tidak memerlukan skala hipotesis. Hasil penelitian ini adalah (1) mekanisme akad murabahah pada perputaran dana di KSPPS Baitul Maal Wat- Tamwil “PASAL”Pengadilan Agama Salatiga adalah dengan cara peminjam memilih barang yang dibutuhkan, kemudian koperasi membelikan barang tersebut dengan memberitahukan harganya dan laba yang harus disetorkan ke koperasi. Adapun dalam pembagian SHU Laba murabahah masuk ke koperasi 50%, dan kembali ke nasabah 50%, (2) mekanisme perputaran dana mudharabah di KSPPS Baitul Maal Wat- Tamwil “PASAL”Pengadilan Agama Salatiga adalah dalam pembagian hasil atau laba antara pemodal dengan pengelola dilakukan secara adil antara pengelola dengan pemodal. Pembagian SHU, laba mudharabah, masuk ke koperasi 80%, kembali ke nasabah 20%, (3) Analisis syari’ah compliance (pemenuhan konsep syari’ah) terhadap mekanisme perputaran dana di KSPPS Baitul Maal Wat-Tamwil “PASAL” Pengadilan Agama Salatiga mampu dalam memenuhi prinsip-prinsip syariah yang diukur dalam menjalankan prinsip dan hukum islam, yaitu dengan tidak ada pembayaran bunga baik tabungan ataupun pinjaman, akan tetapi dengan menerapkan akad murabahah, mudharabah dan qardhulhasan dalam menjalankan kegiatan koperasinya, Kata kunci : akad murabahah, mudharabah, qardhulhasan, koperasi syari’ah

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Agama > Manajemen dan Ekonomi Islam
Divisions: Pascasarjana > S2 Ekonomi Syariah
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 15 Jul 2020 10:20
Last Modified: 15 Jul 2020 10:20
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/8951

Actions (login required)

View Item View Item