Anggraeni, Munif (2020) Pengaruh Technology Acceptance Model (TAM) dan Kualitas Layanan Terhadap Minat Nasabah dalam Menggunakan Layanan Mobile Banking (Studi kasus pada PT BANK BRI Syariah KCP Majapahit Semarang). [["eprint_typename_skripsi" not defined]]
Text
SKRIPSI MUNIF.pdf Download (2MB) |
Abstract
Anggraeni, Munif. 2020. Pengaruh Technology Acceptance Model (TAM) dan Kualitas Layanan Terhadap Minat Nasabah dalam Menggunakan Layanan Mobile Banking. Skripsi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Program S1 Perbankan Syariah IAIN Salatiga. Pembimbing Qi Mangku Bahjatulloh, Lc., M.S.I. Penelitian ini dilatar belakangi oleh perkembangan dunia teknologi yang semakin pesat pertumbuhannya dalam dunia perbankan adalah teknologi mobile banking. Suatu teknologi yang mudah untuk digunakan dan diakses oleh setiap lapisan masyarakat kapanpun dan dimanapun. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh Technology Acceptance Model (TAM) dan kualitas layanan terhadap minat nasabah dalam menggunakan layanan mobile banking. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan pengumpulan data melalui kuesioner yang disebarkan kepada nasabah BRIS KCP Majapahit Semarang. Sampel yang diambil sebanyak 94 responden dengan teknik accidental sampling. Data yang diperoleh kemudian diolah dengan menggunakan alat bantu IBM SPSS Statisticversi 25. Berdasarkan hasil uji statistik secara parsial menunjukkan bahwa persepsi manfaat, persepsi kemudahan, risiko berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat nasabah dalam menggunakan layanan mobile banking. Kualitas layanan berpengaruh negatif dan signifikan terhadap minat nasabah dalam menggunakan layanan mobile banking. Dan secara simultan persepsi manfaat, persepsi kemudahan, risiko dan kualitas layanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap minat nasabah dalam menggunakan layanan mobile banking dengan nilai signifikansi 0,000 < 0,05. Kata kunci : Persepsi manfaat, persepsi kemudahan, risiko, kualitas layanan dan minat nasabah
Item Type: | ["eprint_typename_skripsi" not defined] |
---|---|
Subjects: | Agama > Manajemen dan Ekonomi Islam |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah (S1) |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 26 Oct 2020 11:00 |
Last Modified: | 26 Oct 2020 11:00 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/9508 |
Actions (login required)
View Item |