Mubaroka, Kufita (2020) Kepribadian tokoh dalam kisah Qabil dan Habil dalam perspektif teori sastra Sigmund Freud (analisis terhadap surat al maidah 27-31). [["eprint_typename_skripsi" not defined]]
Text
Kufita Mubarokah_BSA_53040160031.pdf Download (743kB) |
Abstract
ABSTRAK Skripsi dengan judul Kepribadian Tokoh Dalam Kisah Qabil Dan Habil Dalam Perspektif Teori Sastra Sigmund Freud (Studi Analisis Sastra Terhadap Surat Al Maidah Ayat 27-31) ini penulis ambil dari suatu kisah yang tertera dalam al Qur’an tepatnya pada Surat Al Maidah Ayat 27-31 yang kemudian penulis kaji dengan menggunakan teori psikologi sastra Sigmund Freud yang mana teori psikologi merupakan suatu teori mengenai kejiwaan dan dinamai psikologi sastra karena mempelajari kondisi kejiwaan pada tokoh yang terdapat dalam suatu karya sastra. Psikologi sastra Sigmund Freud kemudian menjelaskan mengenai kepribadian suatu tokoh yang mana kepribadian tersebut terdiri dari tiga struktur yakni id/libido (insting), ego (pemikiran realita) dan super ego (hati nurani). Skripsi ini mengangkat dua permasalahan yakni bagaimana kepribadian tokoh dalam kisah pada surat al maidah ayat 27-31 dalam perspektif psikologi sastra Sigmund Freud dan apa saja pesan moral yang terkandung dalam kisah pada surat al maidah ayat 27-31, dari permasalahan tersebut kemudian terdapat suatu tujuan penulisan yakni bertujuan untuk mendeskripsikan struktur kepribadian yang ada pada tokoh dalam kisah al Qur’an pada Surat Al Maidah Ayat 27-31 melalui tinjauan psikologi sastra Sigmund Freud dan untuk mengetahui pesan moral yang terkandung dalam kisah pada surat al maidah ayat 27-31. Dalam skripsi ini penulis mengkajinya dengan menggunakan metode deskriptif kualitatif yakni dengan mengumpulkan beberapa sumber yang terkait dengan objek maupun teori penelitian ini kemudian penulis analisis hingga memunculkan suatu kesimpulan bahwa kedua tokoh mengalami struktur kepribadian yang berbeda yakni Qabil dengan struktur kepribadian yang tak berjalan dengan semestinya dan salah satu strukturnya mendominasi serta Habil dengan struktur kepribadian yang berjalan dengan semestinya. Kesimpulan kedua yakni terdapat beberapa pesan moral dengan beberapa sikap yang wajib dan perlu dilakukan serta beberapa sikap yang harus dihindari. Kata kunci: id, ego, superego, psikologi sastra Sigmund Freud, struktur kepribadian.
Item Type: | ["eprint_typename_skripsi" not defined] |
---|---|
Subjects: | Bahasa |
Divisions: | Fakultas Ushuludin, Adab dan Humaniora > Bahasa dan Sastra Arab |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 11 Nov 2020 11:17 |
Last Modified: | 11 Nov 2020 11:17 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/9915 |
Actions (login required)
View Item |