AFIFAH, NAZUN (2021) ANALISIS SOAL UJIAN NASIONAL MATA PELAJARAN IPA SMP/MTs TAHUN AJARAN 2018/2019 BERBASIS HIGHER ORDER THINKING SKILL (HOTS). [["eprint_typename_skripsi" not defined]]
Text
NAZUN-AFIFAH-23060160055-revisi-_2_-dan-fiks.pdf Download (9MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi butir soal berdasarkan kemampuan berpikir dalam Taksonomi Bloom revisi Anderson & Krathwoll dan untuk mengetahui seberapa persen soal dengan tipe HOTS pada naskah soal Ujian Nasional IPA SMP/MTs Tahun Ajaran 2018/2019. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan teknik deskriptif jenis analisis dokumen. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah metode dokumentasi dengan lembar pengamatan yang mana objek penelitian ini berupa soal Ujian Nasional IPA SMP/MTs Tahun Ajaran 2018/2019. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam penyebaran dimensi kognitif pada butir soal Ujian Nasional IPA SMP/MTs Tahun Ajaran 2018/2019 secara berturut-turut adalah C1 (22,5%), C2 (32,5%), C3 (22,5%), C4 (17,5%), C5 (2,5%) dan C6 (2,5%). Jika berdasarkan kemampuan berpikir didapatkan hasil sebesar 22,5% yang terdiri dari 9 soal dengan kategori LOTS, sebesar 55% yang terdiri dari 22 soal dengan kategori MOTS dan sebesar 22,5% yang terdiri dari 9 soal dengan kategori HOTS. Jadi soal Ujian Nasional IPA SMP/MTs Tahun Ajaran 2018/2019 dalam penyebaran dimensi kognitif berdasarkan KD tiap tingkatan kelasnya yaitu untuk penggunaan C5-C6 kurang merata, seperti pada tingkatan kelas VIII-IX tidak ada, sedangkan C4 lebih dominan pada tiap tingkatan kelas. Sedangkan, untuk soal dengan tipe HOTS telah memenuhi 22,5% dari keseluruan soal (40 soal).
Item Type: | ["eprint_typename_skripsi" not defined] |
---|---|
Subjects: | Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Pendidikan |
Divisions: | ?? IPA ?? |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 22 Feb 2021 14:29 |
Last Modified: | 22 Feb 2021 14:29 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/10432 |
Actions (login required)
View Item |