IMPLEMENTASI AKTIVITAS KE-NU-AN DALAM MENUMBUHKAN RASA NASIONALISME SISWA DI SMA ASSALAFI SUSUKAN TAHUN 2021

AMALIYAH, ZULFA (2021) IMPLEMENTASI AKTIVITAS KE-NU-AN DALAM MENUMBUHKAN RASA NASIONALISME SISWA DI SMA ASSALAFI SUSUKAN TAHUN 2021. Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
tesis zulfa amaliyah PAI.pdf

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Amaliyah, Zulfa. (2021). Implementasi Nilai-Nilai Ke-NU-an Dalam Menumbuhkan Rasa Nasionalisme Siswa Di SMA Assalafi Susukan. Tesis. Salatiga: Program Pascasarjana IAIN Salatiga. Dosen Pembimbing: Dr. H. Miftahuddin, M.Ag. Salah satu cara menanamkan rasa nasionalisme generasi muda yaitu melalui Pendidikan Ahlussunnahwal Jama’ah, yang dapat meningkatkan kualitas hidup manusia sesuai dengan nilai-nilai Ke-NU-an. Tujuan penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan dan menganalisis: 1) perencanaan penanaman nilai-nilai Ke-NU-an di SMA Assalafi Susukan. 2) pelaksanaan penanaman nilai-nilai Ke-NU-an di SMA Assalafi Susukan. 3) evaluasi penanaman nilai-nilai Ke-NU-an di SMA Assalafi Susukan. Peneliti menggunakan metode kualitatif. Subjek penelitian ini adalah Kepala Sekolah, 3 Guru, Siswa-Siswa dan Wali Siswa di SMA Assalafi Susukan. Peneliti mengumpulkan data dengan melakukan wawancara, dokumentasi dan observasi. Uji keabsahan data menggunakan triangulasi sumber. Adapun tahapan-tahapan analisis data yaitu pengumpulan data, reduksi data, menyajikan data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Perencanaan implementasi nilai-nilai ke-NU-an diwujudkan dalam bentuk kurikulum, rancangan pelaksanaan pembelajaran, dan rancangan ekstrakurikuler. 2) Implementasi Nilai-nilai ke-NU-an diterapkan dalam proses pembelajaran, ekstrakurikuler dan kegiatan sekolah pada pembelajaran nilai-nilai ke-NU-an. 3) Evaluasi penanaman Nilai-nilai ke-NU-an yaitu (1) siswa dapat menuntaskan KKM (Kriteria Ketuntasan Minimal) yang sudah dijadikan standar dari sekolah yaitu dengan nilai 75. (2) Siswa mengamalkan amalan-amalan Nahdlotul Ulama yang telah diajarkan pada pembelajaran Ke-NU-an. (3) Siswa mampu merealisasikan nilai-nilai ke-NU-an yaitu nilai tawasuth, tawazun, tasamuh dan i'tidal yang diterapkan dalam proses pembelajaran, ekstrakurikuler dan kegiatan sekolah. Kata kunci: Nilai-nilai ke-NU-an, Rasa Nasionalisme, SMA Assalafi Susukan.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Agama > Keislaman
Divisions: ?? PASCA-PAI ??
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 28 Oct 2021 20:25
Last Modified: 28 Oct 2021 13:26
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/11852

Actions (login required)

View Item View Item