Resepsi Sastra pada Lirik Lagu Ummi karya Maher Zain di PPTI Al-Falah Salatiga

ulkhaq, Haidar dhiya (2021) Resepsi Sastra pada Lirik Lagu Ummi karya Maher Zain di PPTI Al-Falah Salatiga. [["eprint_typename_skripsi" not defined]]

[img] Text
Skripsi Haidar BSA'17.pdf

Download (1MB)

Abstract

Penelitian ini berjudul “Resepsi Sastra pada Lirik Lagu Ummi Karya Maher Zain di PPTI Al-Falah Salatiga”. Penelitian ini membahas mengenai resepsi penikmat terhadap lirik lagu Ummi karya Maher Zain. Selain itu, membahas mengenai nilai-nilai yang terkandung di dalamnya. Adapun maksud dan tujuan penelitian ini adalah mengetahui tanggapan penikmat mengenai lirik lagu Ummi karya Maher Zain dan nilai-nilai yang terkandung di dalamnya. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan dengan teknik pengumpulan data diperoleh melalui wawancara, dan dokumentasi. Wawancara dilakukan kepada 15 responden PPTI Al-Falah Salatiga dengan menggunakan teknik purposive sampling. Metode analisis yang digunakan yaitu metode estetika resepsi sastra sinkronis atau eksperimental yaitu metode yang menyajikan karya sastra tertentu kepada penikmat. Kemudian peneliti memberikan pertanyaan kepada penikmat melalui lisan. Setelah memberikan pertanyaan, penikmat tersebut diminta memberikan tanggapan atau respon dari karya sastra yang dibacanya. Dan jawaban yang diperoleh dari penikmat dianalisis secara kualitatif. Hasil dari penelitian resepsi penikmat pada lirik lagu Ummi karya Maher Zain yaitu: 1. Menunjukkan bahwa tanggapan penikmat terhadap lirik lagu Ummi karya Maher Zain yang berfokus pada interpretasi ditanggapi secara positif oleh keseluruhan penikmat, karena horizon harapan keseluruhan penikmat sesuai dengan kenyataan atau fakta dalam karya sastra saat penikmat mendengarkan lirik lagu Ummi karya Maher Zain. 2. Nilai-nilai yang terdapat dalam lirik lagu Ummi menurut penikmat yaitu nilai moral, religius dan sosial. Kata kunci: resepsi sastra, interpretasi, lirik lagu

Item Type: ["eprint_typename_skripsi" not defined]
Subjects: Bahasa
Divisions: Fakultas Ushuludin, Adab dan Humaniora > Bahasa dan Sastra Arab
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 24 Dec 2021 16:55
Last Modified: 24 Dec 2021 09:57
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/12552

Actions (login required)

View Item View Item