Analisis Jinās dalam Kitab Fatḥul Qorīb Karya Syaikh Muhammad Ibn Qasim Al-Ghazy (Kajian Ilmu Badi’)

musyarofah, Dewi (2022) Analisis Jinās dalam Kitab Fatḥul Qorīb Karya Syaikh Muhammad Ibn Qasim Al-Ghazy (Kajian Ilmu Badi’). [UNSPECIFIED]

[img] Text
Skripsi Final Dewi Musyarofah.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji jinās yang terdapat dalam kitab Fatḥul Qorīb. Jinās merupakan kemiripan bunyi dua lafadz, namun memiliki makna yang berbeda. Adapun kitab Fatḥul Qorīb di dalamnya mengkaji tentang ilmu fiqih, namun disampaikan dengan bahasa yang penuh rima, sehingga dalam kitab tersebut terdapat keindahan lafadz. Untuk mencapai tujuan tersebut, maka penelitian ini menggunakan kajian jinās sebagai pisau analisa dengan desain kajian kepustakaan yaitu melalui pendekatan ilmu badī‘. Untuk itu teknik pengumpulan data yang dilakukan penulis adalah membaca dengan cermat seluruh isi kitab Fatḥul Qorīb, kemudian mengklasifikasikan data yang menunjukkan aspek jinās di dalamnya, lalu dilanjut dengan menganalisis data dengan teori jinās. Setelah melakukan penelitian, penulis menemukan 7 macam jinās yang terdapat dalam kitab Fatḥul Qorīb yaitu 1 jinās tām mumātsil, 9 jinās gairu tām, 2 jinās gairu tām lāhiq, 1 jinās gairu tām muḍāri‘, 4 jinās isytiqāq, 2 jinās muṭlaq, 1 jinās ma‘nawī isyārah. Jinās tām mumātsil ditandani dengan adanya dua lafadz yang terdiri dari macam yang sama namun maknanya berbeda, sementara jinās gairu tām ditandai dengan adanya dua lafadz yang memiliki perbedaan dari segi macam, jumlah, sifat dan susunan hurufnya, jinās gairu tām lāhiq ditandai dengan adanya perbedaan dua lafadz karena dua huruf yang makhrajnya saling berjauhan, jinās gairu tām mudhori’ ditandai dengan adanya perbedaan dua lafadz karena dua huruf yang makhrajnya saling berdekatan, jinās isytiqāq ditandai dengan adanya dua lafadz yang musytaqnya sama, sedangkan jinās muṭlaq ditandai dengan adanya dua lafadz yang musytaqnya berbeda, dan jinās ma‘nawī isyārah ditandai dengan penyebutan salah satu dari dua lafadz yang sejenis. Kata kunci: Fatḥul Qorīb, Ilmu Badī’, Jinās.

Item Type: UNSPECIFIED
Subjects: Bahasa
Divisions: Fakultas Ushuludin, Adab dan Humaniora > Bahasa dan Sastra Arab
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 26 Aug 2022 01:39
Last Modified: 25 Aug 2022 18:45
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/14607

Actions (login required)

View Item View Item