PENERAPAN MEDIA POWER POINT DENGAN PENDEKATAN SETS UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MATERI USAHA DAN PESAWAT SEDERHANA PADA SISWA SMP N 3 SALATIGA TAHUN PELAJARAN 2021/2022

MUNASIROH, SITI (2022) PENERAPAN MEDIA POWER POINT DENGAN PENDEKATAN SETS UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MATERI USAHA DAN PESAWAT SEDERHANA PADA SISWA SMP N 3 SALATIGA TAHUN PELAJARAN 2021/2022. [UNSPECIFIED]

[img] Text
SITI MUNASIROH_23060170007_T. IPA.pdf

Download (5MB)

Abstract

Kata kunci: Pendekatan SETS; Hasil Belajar; Usaha dan Pesawat Sederhana. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penerapan media Power Point dengan pendekatan SETS dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada materi usaha dan pesawat sederhana di SMP N 3 Salatiga tahun pelajaran 2021/2022. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan subjek penelitian di kelas VIII F SMP N 3 Salatiga yang terdiri 22 siswa. Dilaksanakan dalam 2 siklus menggunakan empat tahapan yaitu: tahap perencanaan, tahap pelaksanaan, tahap observasi dan refleksi. Teknik pengumpulan data menggunakan lembar observasi guru, lembar observasi siswa, tes, angket. Analisis data yang digunakan peneliti adalah membandingkan tercapainya skor hasil belajar terhadap Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) yang ditandai dengan meningkatnya KKM setiap siklusnya. Hasil penelitian menggunaan pendekatan SETS bisa meningkatkan hasil belajar siswa pada materi usaha dan pesawat sederhana di SMP N 3 Salatiga. Peningkatan hasil belajar ini dapat didasarkan pada data hasil belajar rata-rata siswa siklus I adalah 83,41 dari 8 siswa yang tidak tuntas sedangkan 14 siswa tuntas, persentase siswa tuntas 63,64% serta persentase siswa tidak tuntas 36,36% dan mengalami peningkatan pada siklus II yakni 90,23 dari 1 siswa yang tidak tuntas sedangkan 21 siswa tuntas, persentase siswa tuntas 95,45% serta persentase siswa yang tidak tuntas 4,55%. Penelitian ini berhenti di siklus II karena di siklus II sudah mencapai indikator keberhasilan yang di tentukan yaitu 85% dari total persentase hasil belajar siswa dalam 1 kelas mendapat nilai ≥ 76.

Item Type: UNSPECIFIED
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Pendidikan
Divisions: ?? IPA ??
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 19 Sep 2022 17:45
Last Modified: 19 Sep 2022 11:04
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/14843

Actions (login required)

View Item View Item