Ghozali, Muhamad (2022) PENGARUH PEMBANGUNAN INFRASTRUKTUR JALAN, DISTRIBUSI PENDAPATAN, DAN ZIS TERHADAP PERTUMBUHAN EKONOMI DI PROVINSI JAWA TENGAH PADA TAHUN 2011 - 2020. [UNSPECIFIED]
Text
Naskah Skripsi Final_M.GH.pdf Download (1MB) |
Abstract
Ghozali, Muhamad. 2022. Pengaruh pembangunan infrastruktr jalan, Distribusi Pendapatan, dan ZIS (Zakat, Infaq, Sedekah) terhadap Pertumbuhan Ekonomi di Provinsi Jawa Tengah tahun 2011 – 2020. Skripsi. Fakultas ekonomi dan bisnis islam program studi ekonomi syariah UIN Salatiga. Pembimbing: Dr. Abdul Aziz NP, M. M. Pendekatan penelitian dalam penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif, Sumber data dalam penelitian ini merupakan data sekunder yang diperoleh melalui hasil laporan yang dipublikasikan oleh Badan Pusat Statistik (BPS), Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) dan website - website yang terpercaya. pengambilan sampel yang termasuk dalam non probability sampling adalah purposive sampling yang mana kriteria data yang diteliti yaitu data yang lengkap dari tahun 2011 sampai dengan tahun 2020. Kemudian data diolah menggunakan aplikasi eviews 9. Berdasar analisis data yang telah dilakukan pada semua data yang dipeoleh maka dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut: pengaruh positif dan tidak signifikan antara Pembangunan Infrastruktur Jalan tehadap Pertumbuhan Ekonomi; ditolak, terdapat pengaruh negatif tidak signifikan antara vaiabel Distribusi Pendapatan terhadap Pertumbuhan Ekonomi; ditolak, tedapat pengaruh positif dan signifikan antara variabel ZIS terhadap Pertumbuhan Ekonomi; diterima, dan scara bersamaan ketiga variabel independen memiliki pengaruh sebesar 78 pesen terhadap Pertumbuhan Ekonomi dan nilai signifikansi sebesar 0.019225 < α = 0,05.
Item Type: | UNSPECIFIED |
---|---|
Subjects: | Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Ekonomi |
Divisions: | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 25 Oct 2022 14:45 |
Last Modified: | 25 Oct 2022 19:56 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/15111 |
Actions (login required)
View Item |