TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP PRAKTIK TEBAS HASIL PANEN PADI DENGAN SISTEM LANGKAHAN (Studi Kasus di Desa Tegaron Kecamatan Banyubiru)

Mulyani, Sri (2022) TINJAUAN HUKUM ISLAM TERHADAP PRAKTIK TEBAS HASIL PANEN PADI DENGAN SISTEM LANGKAHAN (Studi Kasus di Desa Tegaron Kecamatan Banyubiru). [UNSPECIFIED]

[img] Text
BISMILLAH PAK KHUSEN ACC.pdf

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Mulyani, Sri. (2022). Tinjauan Hukum Islam Terhadap Praktik Tebas Hasil Panen Padi Dengan Sistem Langkahan (Studi Kasus di Desa Tegaron Kecamatan Banyubiru). Skripsi. Fakultas Syariah. Program Studi Hukum Ekonomi Syariah. Institut Agama Islam Negeri Salatiga. Pembimbing : Dr. Heni Satar Nurhaida, M. Si. Kata Kunci : Hukum Islam, Tebas Hasil Panen Padi, Sistem Langkahan Penelitian ini dilakukan bertujuan untuk memberikan analisis terhadap Praktik tebas hasil panen padi dengan sistem langkahan merupakan salah satu cara jual beli padi yang dilakukan oleh masyarakat di Desa Tegaron Kecamatan Banyubiru. Dalam sistem langkahan ini penebas menaksir harga beli dari panen padi tersebut dihitung menggunakan langkah kaki. Penebas menggelilingi lahan yang akan ditebas hasil panennya sambil menghitung berapa langkah kaki dari lahan tersebut untuk menghitung harga beli dari pemilik lahan. Jika dilihat dari teknis diatas menimbulkan ketidakpastian ukuran lahan yang nantinya akan ditebas, bisa saja antara langkah pertama dengan kedua ukuran langkahannya berbeda atau antara langkahan di lahan A dan lahan B berbeda ukurannya sehingga disini ukuran lahan yang ditebas ukurannya tidak jelas/tidak pasti.Rumusan masalah dalam penelitian ini yaitu : 1) Bagaimana praktik tebas hasil panen padi dengan sistem langkahan ? 2) Apa yang melatarbelakangi terjadinya praktik tebas hasil panen padi dengan sistem langkahan ? 3)Bagaimana Tinjauan Hukum Islam terhadap praktik tebas hasil panen padi dengan sistem langkahan ?. Penelitian ini termasuk ke dalam penelitian lapangan (field research) serta metode penelitian yang digunakan yaitu metode kualitatif dan pendekatan yang dilakukan dalam penelitian ini yaitu yuridis empiris. Penelitian ini dilakukan kepada penebas yang menggunakan sitem langkahan yaitu Bapak Darmanto dan 3 orang pemilik lahan yang padinya ditebas oleh Bapak Darmanto. Data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu data primer dan data sekunder, serta pengumpulan data yang digunakan yaitu dengan wawancara dan observasi. Teknik analisis data yang digunakan yaitu reduksi data, pemaparn data, dan penarikan kesimpulan. Pengecekan keabsahan data dilakukan dengan menggunakan teknik triangulasi. Hasil dari penelitian ini yaitu, tebas menggunakan sistem langkahan ini cara praktiknya yaitu penebas mengitari galengan (tepi) sawah kemudian diukur dengan langkahan kaki untuk mengetahui panjang dan lebar lahan sawah yang nantinya hasil padinya akan ditebas. Hal yang melatarbelakangi terjadinya praktik tebas hasil panen padi dengan sistem langkahan yaitu luas lahan dan lingkungan. Praktik tebas hasil panen padi dengan sistem langkahan ini tidak sesuai dengan hukum islam, hal ini karena dalam praktiknya terdapat syarat yang belum dipenuhi yaitu benda tidak dapat diserahkan saat akad berlangsung serta tidak ada pembanding yang dapapt membuktikan bahwa penaksiran tersebut benar.

Item Type: UNSPECIFIED
Subjects: Agama > Fiqih (Hukum Islam)
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Ekonomi Syariah
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 29 Nov 2022 01:50
Last Modified: 05 Dec 2022 10:16
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/15397

Actions (login required)

View Item View Item