MUKHTARUDIN, ALI (2022) DINAMIKA PERKEMBANGAN FORUM LINGKAR PENA (FLP) YOGYAKARTA TAHUN 2000-2019. [["eprint_typename_skripsi" not defined]]
Text
SKRIPSI ALI MUKHTARUDIN 53010180010.pdf Download (1MB) |
Abstract
Penelitian ini menjelaskan pendirian bagaimana Forum Lingkar Pena (FLP) Yogyakarta berkembang di daerah Yogyakarta. FLP merupakan komunitas penulis sastra dakwah yang tersebar di berbagai daerah di Indonesia di mana karakteristik karyanya berbeda dengan komunitas sastra lokal Yogyakarta. Penelitian ini membahas pendirian FLP pusat tahun 1997, disusul pendirian FLP Yogyakarta pada tahun 2000 dan perkembangannya hingga tahun 2019. Penelitian ini dilakukan menggunakan metode sejarah dengan prosedur heuristik, kritik sumber, interpretasi, dan historiografi. Adapun kesimpulan yang diambil adalah FLP Yogyakarta berdiri sebagai efek dari euforia reformasi seperti FLP pusat guna menjadi rivalitas karya sastra biru. Kehadiran FLP Yogyakarta tidak ada kaitannya dengan respon sosial Yogyakarta, namun lebih perpanjangan tangan FLP pusat. Pada awal perkembangan, FLP Yogyakarta mengalami masa puncak pada tahun 2004. Karya-karya FLP Yogyakarta kebanyakan masih menggunakan media cetak dan diterbitkan oleh penerbit mayor. Setelah itu, performa FLP Yogyakarta menurun dengan berkurangnya jumlah anggota dari 300-an pada tahun 2004 menjadi sekitar 30 anggota pada 2010-2012. FLP Yogyakarta mulai bangkit memanfaatkan dunia digital dan platform online secara masif sejak tahun 2013. Selain itu, genre dan tema karya FLP menjadi lebih bervariasi dibandingkan saat tahun-tahun awal berdirinya. Dapat disimpulkan FLP Yogyakarta memperluas jangkauan ruang menulis dan mengikuti perkembangan zaman untuk bertahan selain menggunakan reputasi yang telah dibangun FLP pusat. Kata kunci: FLP Yogyakarta, organisasi sastra, dakwah
Item Type: | ["eprint_typename_skripsi" not defined] |
---|---|
Subjects: | Biografi dan Sejarah |
Divisions: | Fakultas Ushuludin, Adab dan Humaniora > Sejarah Peradaban Islam |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 09 Dec 2022 18:11 |
Last Modified: | 09 Dec 2022 18:11 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/15493 |
Actions (login required)
View Item |