Cahyandari, Risky (2023) Pengaruh Sikap Overconfidence, Sifat Hedonisme Dan Illusion of control Terhadap Keputusan Investasi Dengan Literasi Keuangan Syariah Sebagai Variabel Pemoderasi Pada Investor Millenial Di Kota Semarang. [["eprint_typename_skripsi" not defined]]
Text
Skripsi Risky Cahyandari_63040180027.pdf Download (2MB) |
Abstract
Cahyandari, Risky. 2022. Pengaruh Sikap Overconfidence, Sifat Hedonisme Dan Illusion Of Control Terhadap Keputusan Investasi Dengan Literasi Keuangan Syariah Sebagai Variabel Pemoderasi Pada Investor Millenial Di Kota Semarang. Skripsi. Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Program Studi S1-Manajemen Bisnis Syariah Universitas Islam Negeri Salatiga. Pembimbing: Taufikur Rahman, M.Si. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh Sikap Overconfidence, Sifat Hedonisme Dan Illusion Of Control Terhadap Keputusan Investasi Dengan Literasi Keuangan Syariah Sebagai Variabel Pemoderasi Pada Investor Millenial Di Kota Semarang. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan data primer dan teknik pengambilan sampelnya adalah purposive sampling. Jumlah responden dalam penelitian ini sebanyak 100 responden investor millennial di Kota Semarang. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan kuesioner. Data yang diperoleh kemudian diuji menggunakan aplikasi olah data SPSS. Metode analisis data dalam penelitian ini meliputi uji statistik deskriptif, uji instrumen (uji validitas dan uji reliabilitas), uji asumsi klasik, uji F, uji koefisien determinasi (R2), uji T, dan uji Moderated Regression Analysis (MRA). Hasil analisis data menunjukkan bahwa variabel sikap overconfidence tidak berpengaruh terhadap keputusan investasi, sifat hedonisme dan illusion of control berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan investasi. Berdasarkan uji MRA, literasi keuangan syariah tidak mampu memoderasi sikap overconfidence dan sifat hedonisme terhadap keputusan investasi. Literasi keuangan syariah mampu memoderasi illusion of control terhadap keputusan investasi. Kata Kunci : Sikap Overconfidence, Sifat Hedonisme, Illusion Of Control, Keputusan Investasi, Literasi Keuangan Syariah
Item Type: | ["eprint_typename_skripsi" not defined] |
---|---|
Subjects: | Agama > Manajemen dan Ekonomi Islam |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 20 Feb 2023 19:31 |
Last Modified: | 20 Feb 2023 19:31 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/16032 |
Actions (login required)
View Item |