PEMBERDAYAAN PENYANDANG DISABILITAS MELALUI PROGRAM KELOMPOK USAHA BERSAMA (KUBE) ABON TANGGUH ROSO OLEH DAARUT TAUHIID PEDULI KOTA SEMARANG

QODRIYAH, ANISA LAILATUL (2023) PEMBERDAYAAN PENYANDANG DISABILITAS MELALUI PROGRAM KELOMPOK USAHA BERSAMA (KUBE) ABON TANGGUH ROSO OLEH DAARUT TAUHIID PEDULI KOTA SEMARANG. [["eprint_typename_skripsi" not defined]]

[img] Text
ANISA LAILATUL QODRIYAH_43030190062.pdf

Download (4MB)

Abstract

Qodriyah, Anisa Lailatul. 2023. Pemberdayaan Penyandang Disabilitas Melalui Program Kelompok Usaha Bersama (KUBE) Abon Tangguh Roso Oleh Daarut Tauhiid Peduli Kota Semarang. Tahun 2023. Skripsi, Salatiga: Program Studi Pengembangan Masyarakat Islam Fakultas Dakwah Universitas Islam Negeri Salatiga. Pembimbing: Ahmad Kharis, M.A. Kata Kunci: Pemberdayaan Penyandang Disabilitas, KUBE. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana tahapan pemberdayaan penyandang disabilitas melalui program Kelompok Usaha Bersama (KUBE) Abon Tangguh Roso yang dilakukan oleh Da’arut Tauhiid Peduli Kota Semarang. Serta untuk mengetahui bagaimana dampak yang diperoleh dari pemberdayaan penyandang disabilitas melalui program Kelompok Usaha Bersama (KUBE) Abon Tangguh Roso yang dilakukan oleh Da’arut Tauhiid Peduli Kota Semarang. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan studi dokumentasi. Adapun informan penelitian adalah staf program pendayagunaan Da’arut Tauhiid Peduli Kota Semarang, pendiri Yayasan Disabilitas Tangguh Rowosari, dan anggota disabilitas KUBE Abon. Data dianalisis menggunakan teknik analisis data yang digunakan oleh Miles dan Huberman meliputi, pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Pengecekan data dilakukan dengan triangulasi sumber. Adapun hasil temuan peneliti ini, yaitu: 1). Pelaksanaan program Kelompok Usaha Bersama (KUBE) Abon Tangguh Roso oleh Da’arut Tauhiid Peduli Kota Semarang dilakukan melalui, tahap pemilihan lokasi, tahap sosialisasi pemberdayaan, tahap pelaksanaan program, dan tahap pemandirian. 2). Program KUBE Abon ini memberikan dampak positif bagi anggota disabilitas yakni sebagai tambahan pendapatan, meningkatkan pengetahuan dan keterampilan, serta dapat berkembangnya usaha. Hal tersebut dapat membantu meningkatkan kualitas hidup anggota disabilitas.

Item Type: ["eprint_typename_skripsi" not defined]
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 12 Jul 2023 16:45
Last Modified: 12 Jul 2023 16:45
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/17604

Actions (login required)

View Item View Item