arrohmah, Nida (2024) Konseling Kelompok Behavioral Teknik Self-control Berbasis Surat Ali-Imran Ayat 134 Untuk Mengatasi Perilaku Agresif Pada Siswa Kelas XI Di SMA N 1 Wonosegoro. Other thesis, IAIN SALATIGA.
Text
SKRIPSI NIDA ARROHMAH.pdf Download (9MB) |
Abstract
i ABSTRAK Arrohmah, Nida. 2023. Konseling Kelompok Behavioral Teknik Self-Control Berbasis Surat Ali-Imran Ayat 134 Untuk Mengatasi Perilaku Agresif Pada Siswa Kelas XI Di SMA N 1 Wonosegoro. Skripsi, Salatiga: Prodi Bimbingan Dan Konseling Pendidikan Islam Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Universitas Islam Negeri Salatiga. Pembimbing: Abi Fa’izzarahman Prabawa, M.Pd. Kata Kunci: Konseling Behavioral, Teknik Self-Control, Surat Ali- Imran ayat 134, Perilaku Agresif Tujuan dari penelitian ini yaitu: 1) Mengetahui perilaku agresif siswa sebelum dilakukan konseling kelompok behavioral dengan teknik self-control berbasis surat Ali-Imran ayat 13; 2) Mengetahui pelaksanaan konseling kelompok behavioral teknik self-control berbasis surat Ali Imran ayat 134; 3) Mengetahui perilaku agresif siswa setelah dilakukan konseling kelompok behavioral teknik self-control berbasis surat Ali Imran ayat 134; dan 4) Mengetahui perbedaan perilaku sebelum dan setelah diberikan konseling kelompok behavioral teknik self-control berbasis surat Ali Imran ayat 134. Jenis penelitian yakni kuantitatif pre-exsperiment dengan menggunakan desain One-Group Pretest-Posttest Design. Populasi dalam penelitian ini berjumlah 102 siswa dan sampel berjumlah 12 siswa. Pengambilan sampel menggunakan teknik purpossive sampling. Alat ukur skala agresivitas digunakan untuk mengumpulkan informasi dan untuk teknik analisis data menggunakan uji t wilcoxon. Hasil menunjukkan penelitian menunjukkan: 1) Tingkat agresivitas pada 12 siswa kelas XI SMA N 1 Wonosegoro memperoleh nilai pretest dalam klasifikasi sangat agresif; 2) Pelaksanaan konseling dilakukan sebanyak 5 kali pertemuan yakni satu pertemuan untuk assessment, satu pertemuan goal-setting, satu pertemuan implementasi teknik self-control berbasis surat Ali-Imran ayat 134, satu pertemuan evaluasi teknik self-control berbasis surat Ali-Imran ayat 134, dan satu pertemuan untuk evaluasi konseling kelompok; 3) Tingkat agresivitas pada siswa kelas XI di SMA N 1 Wonosegoro setelah diberikan konseling kelompok behavioral teknik self-control berbasis surat Ali-Imran ayat 134 berada pada klasifikasi cukup agresif dan tidak agresif; dan 4) Konseling kelompok behavioral teknik self-control berbasis Ali-Imran ayat 134 efektif untuk mengatasi perilaku agresif, hal ini dibuktikan dengan nilai sig. pada uji non parametrik jenis wilcoxon sebesar 0,002.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Pendidikan |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 18 Mar 2024 02:31 |
Last Modified: | 18 Mar 2024 02:31 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/19925 |
Actions (login required)
View Item |