PANDANGAN HUKUM ISLAM TERHADAP PRAKTIK PENETAPAN HARGA DI RESTORAN PRASMANAN (Studi Kasus di Restoran Pemadam Kelaparan Salatiga)

Ichsan, Fatonil (2024) PANDANGAN HUKUM ISLAM TERHADAP PRAKTIK PENETAPAN HARGA DI RESTORAN PRASMANAN (Studi Kasus di Restoran Pemadam Kelaparan Salatiga). Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
Skripsi Fatonil Ichsan HES.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Skripsi Fatonil Ichsan HES.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Skripsi Fatonil Ichsan HES.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Skripsi Fatonil Ichsan HES.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Skripsi Fatonil Ichsan HES.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Skripsi Fatonil Ichsan HES.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Skripsi Fatonil Ichsan HES.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Skripsi Fatonil Ichsan HES.pdf

Download (2MB)
[img] Text
Skripsi Fatonil Ichsan HES.pdf

Download (2MB)

Abstract

Penetapan harga adalah ketetapan harga yang telah di tentukan oleh pihak yang berhak untuk menentukan harga tersebut. Dalam hal menetapkan harga, suatu barang maka harus disepakati dan berlaku secara umum. Akan tetapi masih ada jual beli yang mengandung unsur kesamaran atau ketidakadilan antara pembeli satu dengan pembeli lainnya. Fenomena ini terjadi di Restoran Pemadam Kelaparan Salatiga yang dimana restoran tersebut tidak mencantumkan harga pada setiap makanan yang dijualnya, begitu pula restoran tersebut juga memberikan penetapan harga yang berbeda kepada pembeli padahal porsi yang diambil sama seperti biasanya. Dari permasalahan yang sudah disebutkan diatas maka penelitian ini akan berfokus kepada: 1) Bagaimana praktik penetapan harga di Restoran Pemadam Kelaparan Salatiga? 2) Bagaimana tinjauan hukum Islam terhadap praktik penetapan harga di Restoran Pemadam Kelaparan Salatiga? Jenis penelitian ini tergolong penelitian kualitatif dengan melakukan penelitian lapangan (field research) dengan menggunakan pendekatan yuridis empiris. Sumber data yang diperoleh dari data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data dengan cara wawancara dan dokumentasi yang kemudian di analisis menggunakan teknik analisis data kualitatif yang dilandasi pada tinjauan hukum Islam. Untuk pengecekan keabsahan data digunakan teknik triangulasi. Hasil penelitian ini yaitu penetapan harga makanan di restoran tersebut dilakukan dengan cara pembeli menyetorkan kepada petugas kasir apa saja makanan yang dibelinya, kemudian penjual menentukan harga yang harus dibayarkan oleh pembeli. Dalam hal menentukan harga pemilik restoran melihat harga kondisi pasar. Akan tetapi, penetapan harga yang diberikan oleh petugas kasir kepada pembeli tidak konsisten, setiap harinya berbeda padahal jumlah atau porsi yang diambil sama seperti biasanya. Berkenaan dengan hal tersebut bahwasanya penentuan harga yang berbeda yang dilakukan oleh Restoran Pemadam Kelaparan Salatiga tidak sesuai dengan hukum Islam dalam hal ini peraturan dalam Kompilasi Hukum Ekonomi Syariah pada Pasal 29 karena adanya unsur taghrir (tipuan) dan ghubn (penyamaran). Berkenaan dengan transparansi harga, pemilik Restoran Pemadam Kelaparan Salatiga tidak memberikan informasi mengenai perbedaan harga tersebut kepada pelanggannya.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Agama > Fiqih (Hukum Islam)
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 18 Mar 2024 17:32
Last Modified: 18 Mar 2024 17:32
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/19944

Actions (login required)

View Item View Item