Makfiroh, Frida Safiatul (2024) KONSEP MANUSIA IDEAL MENURUT SUHRAWARDI DALAM TEORI ILUMINASI DAN RELEVANSINYA DENGAN PENDIDIKAN ISLAM DI INDONESIA. Other thesis, IAIN SALATIGA.
Text
SKRIPSI FRIDA WORD.OK.pdf Download (1MB) |
|
Text
SKRIPSI FRIDA WORD.OK.pdf Download (1MB) |
Abstract
ABSTRAK Makfiroh, Frida Safiatul. 2024. Konsep Manusia Ideal Menurut Suhrawardi Dalam Teori Iluminasi Dan Relevansinya Dengan Pendidikan Islam. Skripsi. Salatiga: Progam Studi Aqidah dan Filsafat Islam Fakultas Ushuluddin Adab dan Humaniora Universitas Islam Negeri Salatiga. Pembimbing: Dr. Agus Ahmad Suadi, M.A Penelitian ini berusaha mencari tahu bagaimana konsep manusia ideal menurut Suhrawardi al-Maqtul dalam teori iluminasinya. Bagi Suhrawardi manusia dikatakan ideal atau sempurna, ketika mereka telah sampai pada tingkatan kesempurnaan spiritual yang tinggi. Relevansi dengan pendidikan Islam dapat dipelajari melalui pengembangan jasmani dan rohaninya supaya mereka dapat bekerja secara efektif dalam menjalankan tugas-tugasnya di alam semesta ini, baik bagi hamba Allah maupun khalifah Allah. Penelitian ini termasuk dalam kajian pustaka (Library Research) dengan metode kualitatif. Dasar dari penelitian ini terletak pada data kepustakaan dengan berbagai macam materi, baik berupa buku-buku, jurnal-jurnal, artikel-artikel dan berbagai karya lainnya yang substansinya diolah secara filosofis dan teoritis. Penelitian ini mengungkapkan bahwa untuk menjadi manusia ideal atau sempurna seseorang harus menguasai berbagai ilmu pengetahuan. Suhrawardi dalam teori iluminasinya berusaha menggabungkan akal-rasio dan intuisi-mistik yang dalam tasawuf disebut sebagai ilmu hushuli dan ilmu hudhuri. Dengan demikian dapat diambil kesimpulan bahwa dalam menggapai atau menguasai pengetahuan seseorang tidak hanya menguasai ilmu hushuli saja, akan tetapi juga harus menguasai ilmu hudhuri. Karena bagi Suhrawardi ilmu hudhuri tidak akan pernah berubah, sedangkan ilmu hushuli sifatnya relatif. Ketika seseorang dapat memahami ilmu hushuli dan ilmu hudhuri mereka dapat dikatakan sebagai manusia ideal atau sempurna (Insan Kamil) Kata Kunci: Filsafat Isyraqi, Konsep Manusia Ideal, Pendidikan Islam, Suhrawardi.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | Filsafat dan Epistemologi |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 28 Oct 2024 17:39 |
Last Modified: | 28 Oct 2024 17:39 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/22112 |
Actions (login required)
View Item |