PRAKTIK TABUNGAN SEMBAKO JIMPITAN RUWAHAN DALAM PERSPEKTIF HUKUM ISLAM (STUDI KASUS DI DESA SUKABUMI KECAMATAN CEPOGO KABUPATEN BOYOLALI)

Aisah, Asti Khoirina (2024) PRAKTIK TABUNGAN SEMBAKO JIMPITAN RUWAHAN DALAM PERSPEKTIF HUKUM ISLAM (STUDI KASUS DI DESA SUKABUMI KECAMATAN CEPOGO KABUPATEN BOYOLALI). Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
SKRIPSI_ASTI KHOIRINA AISAH_33020200157.pdf

Download (2MB)
[img] Text
SKRIPSI_ASTI KHOIRINA AISAH_33020200157.pdf

Download (2MB)
[img] Text
SKRIPSI_ASTI KHOIRINA AISAH_33020200157.pdf

Download (2MB)
[img] Text
SKRIPSI_ASTI KHOIRINA AISAH_33020200157.pdf

Download (2MB)

Abstract

Aisah, Asti Khoirina. 2024. Praktik Tabungan Sembako Jimpitan Ruwahan Dalam Perspektif Hukum Islam (Studi Kasus Di Desa Sukabumi Kecamatan Cepogo Kabupaten Boyolali). Skripsi. Fakultas Syari’ah. Program Studi Hukum Ekonomi Syari’ah. Universitas Islam Negeri Salatiga. Dosen pembimbing : Muhammad Taufiq Zam Zami, M.A. Praktik tabungan sembako jimpitan ruwahan di Desa Sukabumi Kecamatan Cepogo Kabupaten Boyolali ini dilatar belakangi karena adanya acara Sadranan yang dimana acara tersebut membutuhkaan banyak bahan makanan. Jimpitan ruwahan adalah sebuah kegiatan menabung yang mana setiap anggota menyetorkan uangnya disetiap minggunya dalam jumlah tertentu yang sudah disepakati diawal perjanjian dan anggota akan menerima tabungan tersebut dalam bentuk sembako setelah memasuki bulan Ruwah. Namun, dalam praktik ini para anggota tidak mengetahui jenis sembako apa saja yang akan mereka terima dan tidak adanya kejelasan harga dari setiap jenis sembako yang mereka terima. Oleh sebab itu, penulis tertarik untuk meneliti praktik tersebut. Adapun rumusan masalah di skripsi ini adalah yang pertama, bagaimana praktik tabungan sembako jimpitan ruwahan di Desa Sukabumi Kecamatan Cepogo Kabupaten Boyolali, yang kedua bagaimana tinjauan hukum Islam dalam praktik tabungan sembako jimpitan ruwahan di Desa Sukabumi Kecamatan Cepogo Kabupaten Boyolali. Jenis penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan yang digunakan ialah pendekatan yuridis empiris. Sumber data primer penulis peroleh langsung dari objek penelitian, sedangkan sumber data sekunder dari artikel maupun tulisan ilmiah yang berkaitan dengan data yang ditulis. Sedangkan terkait pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, dan dokumentasi. Adapun analisis data dilakukan dengan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Dari hasil penelitian, penulis dapat menyimpulkan bahwa praktik tabungan sembako jimpitan ruwahan di Desa Sukabumi Kecamatan Cepogo Kabupaten Boyolali ini dilakukan dengan cara anggota menyetorkan sejumlah uang sesuai dengan perjanjian awal yang telah disepakati antara penanggung jawab dan anggota sesuai waktu yang telah ditentukan. Tarif yang ditetapkan sebesar Rp. 500.000,- dan anggota menyetorkan uang tabungannya setiap satu minggu sekali pada hari Jum’at dengan nominal Rp.10.000,-. Pada akhirnya, para anggota akan menerima barang berupa sembako setelah memasuki bulan Ruwah dan ketika para anggota mengambil sembako mereka diminta membayar biaya administrasi sebesar Rp. 5000,-. Dalam praktik tabungan sembako jimpitan ruwahan di Desa Sukabumi ini belum sesuai dengan akad wadi’ah karena masih terdapat penambahan biaya administrasi sebagai syarat untuk anggota mengambil sembako dan praktik ini juga belum sesuai dengan prinsip-prinsip muamalah karena masih terdapat ketidakadilan dari penanggung jawab dalam pemberian merk sembako yang berbeda antara satu anggota dengan anggota yang lain dan terdapat ketidakjelasan jenis barang dan harga dari setiap jenis barang yang akan diterima oleh anggota.  

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Agama > Fiqih (Hukum Islam)
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 30 Oct 2024 17:56
Last Modified: 30 Oct 2024 17:56
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/22305

Actions (login required)

View Item View Item