Rhosidah, Fitria Ni'matur (2024) Kepemimpinan Pengurus dalam Meningkatkan Manajemen Kinerja LAZ Al Ihsan Jawa Tengah Tahun Periode 2022-2023. Other thesis, IAIN SALATIGA.
Text
SKRIPSI_Fitria Ni'matur Rhosidah_MD.pdf Download (3MB) |
Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi oleh melemahnya perekonomian masyarakat Indonesia pasca pandemi covid-19 yang berdampak pada beberapa sektor salah satunya yakni penghimpunan, pengelolaan dan penyaluran dana infaq, zakat dan sedekah yang dilaksanakan oleh LAZ Al Ihsan Jawa Tengah. selain itu, banyaknya kantor cabang LAZ Al Ihsan Jawa Tengah yang tersebar di beberapa wilayah provinsi Jawa Tengah, yang menjadikan tantangan tersendiri dalam koordinasi yang dilakukan pengurus untuk menyatukan tujuan sehingga cita-cita organisasi dapat berjalan sesuai dengan perencanaan yang telah dilakukan. Penelitian ini bertujuan untuk 1) mengetahui karakteristik kepemimpinan pengurus LAZ Al Ihsan Jawa Tengah dalam meningkatkan manajemen kinerja. 2) mengetahui Strategi yang digunakan oleh pengurus LAZ Al Ihsan Jawa Tengah dalam meningkatkan manajemen kinerja. Penelitian ini menggunakan jenis metode penelitian lapangan (filed research), sehingga peneliti harus terjun langsung di lapangan dan mencatat secara hati-hati apa yang terjadi. Pendekatan yang diguankan dalam penelitian ini ialah kualitatif yang bersifat deskriptif. Sumber data dari penelitian ini diperoleh melalui pengurus LAZ Al Ihsan Jawa Tengah. Proses pengumpulan data dilakukan dengan wawancara, observasi, dan dokumentasi. Subjek penelitian adalah kantor LAZ Al Ihsan Jawa Tengah. Kemudian, teknis analisis data dilakukan dengan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa, 1) Karakteristik kepemimpinan pengurus LAZ Al Ihsan Jawa Tengah dalam meningkatkan manajemen kinerja meliputi karakteristik dengan nilai-nilai jujur, amanah, bijaksana, berani, dan setia kawan, serta penerapan prinsip-prinsip manajemen kinerja. 2) Strategi yang dilakukan meliputi perencanaan dan pengarahan, pengelolaan dan dukungan, tinjauan dan pengoperasian, serta pengembangan dan penghargaan.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | Agama > Keislaman |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 30 Oct 2024 19:44 |
Last Modified: | 30 Oct 2024 19:44 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/22317 |
Actions (login required)
View Item |