Cristin, Putri (2024) Pemenuhan Nafkah Dalam Keluarga Pasangan Pernikahan Dini Perspektif Hukum Islam Studi kasus Di Desa Tukang Kecamatan Pabelan Kabupaten Semarang. Other thesis, IAIN SALATIGA.
Text
COVER JUDUL BARU.pdf Download (1MB) |
Abstract
Hukum islam mewajibkan seorang suami untuk memberi nafkah lahir dan batin kepada istrinya' Di indonesia, Undang-Udang perkawinan No.1 Tahun 1974 dan KHI Pasal 80 ayat 4 juga mengamanatkan hal tersebut, sementara itu , mereka yang melakukan pernikahan dini semestinya masih mendapatkan nafkah dari orang tua, di desa tukang Kecamatan Pabelan Kabupaten Semarang terdapat 5 pasangan keluarga Pasangan pernikahan dini. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pemenuhan nafkah oleh keluarga pasangan pernikahan dini tersebut dan bagaimana kesesuainnya menurut pandangan hukum Islam terhadapnya, Jenis penelitian yang dignakan adalah penelitian lapangan . Pendekatan ini menggunakan penelitian sosiologis. Peneliti bertindak sebagai instrumen untuk mengumpulkan data dari permasalahan yang ada di masyarakat. Teknis analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif yang dikembangkan oleh Miles dan Huberman dan teknik pengecekan keabsahan data yang digunakan adalah triangulasi Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa upaya pemenuhan nafkah dilakukan dengan sungguh-sungguh meskipun demikian hanya satu keluarga yang di nilai baik. 3 keluarga diantaranya kurang dalam pemenuhan nafkah lahir dan batin kecuali dalam hal berbuak baik , pendidikan, dan seks. Sementara satu keluarga dinilai belum baik . Dalam perpektif hukum islam, dalam pemenuhan nafkah lahir, satu keluarga telah sesuai dengan hukum islam, 3 keluarga kurang sesuai dengannya, dan satu keluarga tidak sesuai. Dalam nafkah batin 1 keluarga telah sesuai dengan hukum islam, 3 keluarga kurang sesuai kecuali dalam hal pendidikan, berbuat baik, dan seks dan 1 keluarga tidak sesuai
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | Agama > Fiqih (Hukum Islam) |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 08 Nov 2024 21:35 |
Last Modified: | 08 Nov 2024 21:35 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/22734 |
Actions (login required)
View Item |