Sania, Salma (2025) EFEKTIVITAS MODUL PEMBELAJARAN GUIDED INQUIRY BERBANTUAN MEDIA PhET SIMULATION TOPIK CAHAYA DAN ALAT OPTIK TERHADAP KETERAMPILAN PROSES SAINS KELAS VIII SMP ISLAM AL-AZHAR 18 SALATIGA TAHUN 2024/2025. Other thesis, IAIN SALATIGA.
![]() |
Text
Skripsi salma sania.pdf Download (5MB) |
![]() |
Text
Skripsi salma sania.pdf Download (5MB) |
![]() |
Text
Skripsi salma sania.pdf Download (5MB) |
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas model pembelajaran Guided Inquiry berbantuan PhET Simulation topik cahaya dan alat optik terhadap keterampilan proses sains kelas VIII SMP Islam Al-Azhar 18 Salatiga tahun pelajaran 2024/2025. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif eksperimen dengan metode True Experimental Design dengan desain Pretest-Posttest Control Group Design. Desain ini terdapat 2 grup yaitu Kelas kontrol menggunakan model pembelajaran Discovery Learning berbantuan PPT dan kelas eksperimen menggunakan model pembelajaran Guided Inquiry berbantuan PhET Simulation. Populasi dari penelitian ini adalah keseluruhan kelas VIII (A, B, dan C) Pengambilan sampel menggunakan teknik Cluster Random Sampling, didapatkan kelas eksperimen yaitu VIII A dan kelas kontrol yaitu VIII B dengan jumah masing-masing 23 siswa. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berupa soal uraian pretest-posttest yang telah diuji keabsahannya melalui uji validitas, uji reliabilitas, uji tingkat kesukaran, dan uji daya pembeda beserta angket respon siswa dan lembar observasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji Independent. Sample T-Test yang dihitung dengan menggunakan bantuan software SPSS 20. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa keterampilan proses sains siwa pada kelas eksperimen diperoleh rata rata posttest yaitu 86,43 Dan nilai rata-rata kelas kontrol yaitu 79,22. Berdasarkan data tersebut maka nilai rata-rata kelas eksperimen > kelas kontrol (86,43 > 79,22). Hal ini dibuktikan dengan uji Independent Sample T-Test nilai t_hitung 3,959 ˃ 2,036 t_tabeldengan nilai signifikasi 0,000 ˂ 0,05 Hasil tersebut juga didukung oleh hasil angket respon siswa dan lembar observasi yang menunjukkan siswa merespon model dan media dengan sangat positif dan sebagian besar sintak terlaksana. Kesimpulan dari penelitian ini menunjukkan bahwa pembelajaran menggunakan model guided inquiry berbantuan media PhET simulation efektif terhadap keterampilan proses sains siswa kelas VIII topik cahaya dan alat optik di SMP Islam Al-Azhar 18 Salatiga tahun pelajaran 2024/2025. Penelitian ini memberikan implikasi bahwa guru dapat mengggunakan model pembelajaran Guided Inquiry dengan memanfaatkan PhET Simulation sebagai media pembelajaran, terutama untuk materi fisika yang memerlukan visualisasi dan eksperimen virtual, guna melatih keterlibatan siswa dan keterampilan proses sains mereka.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | Ilmu Terapan |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 10 Oct 2025 04:02 |
Last Modified: | 10 Oct 2025 04:02 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/25261 |
Actions (login required)
![]() |
View Item |