PERBANDINGAN PEMBERIAN SPECIAL NISBAH BANK SYARI’AH DAN SPECIAL RATE BANK KONVENSIONAL PADA NASABAH DEPOSITO

Mashudi, Muhamad (2018) PERBANDINGAN PEMBERIAN SPECIAL NISBAH BANK SYARI’AH DAN SPECIAL RATE BANK KONVENSIONAL PADA NASABAH DEPOSITO. Other thesis, IAIN Salatiga.

[img] Text
tugas akhir pdf.pdf

Download (824kB)

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah menganalisisi tehnik perhitungan special nisbah dan ketentuannya pada bank Muamalat Indonesia Capem Salatiga. Dalam penelitian ini penulis memberikan data serta contoh perhitungan special nisbah dengan berbagai macam kasus yang berbeda-beda. Dengan melakukan analisis langsung serta dilengkapi dengan tehnik perhitungnnya, maka dengan mudah bisa diketahui bagaimana cara untuk menghitung special nisbah. Selain itu, penelitian ini juga menggunakan data-data yang diperoleh dari wawancara langsung mengenai ketentuan, manfaat serta dampak yang akan diperoleh oleh masing-masing pihak dengan adanya special nisbah tersebut. Dalam penelitian ini, penulis juga memberikan perbandingan antara perhitungan special nisbah bank syari’ah dan special rate bank konvensional. Hal ini dimaksudkan untuk mengetahui perbedaan sistem yang digunakan serta untuk mengetahui tingkat keuntungan yang didapatkan nasabah dan juga pihak bank. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa perhitungan special nisbah pada bank syari’ah berpedoman pada Hi-1000. Sehingga hasil yang didapatkan oleh nasabah setiap bulannya selalu berbeda. Sedangkan perhitungan special rate pada bank konvensional berpedoman pada suku bunga yang disepakati diawal pernjajian, sehingga hasil yang didapatkan selalu sama tiap bulan tanpa memperhitungkan bank dalam keadaan untung dan rugi. Dari sini terlihat bahwa dalam bank syari’ah terdapat sistem yang adil, sedangkan dalam bank konvensional belum terdapat prinsip keadilan. Kata kunci: deposito, special nisbah, nasabah deposito.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Agama
Agama > Fiqih (Hukum Islam)
Divisions: Fakultas Syariah > Hukum Keluarga Islam (Al-Ahwal Al-Syakhsiyyah)
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 19 Mar 2018 08:44
Last Modified: 19 Mar 2018 08:44
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/3122

Actions (login required)

View Item View Item