NILAI-NILAI PENDIDIKAN TAFSIR SAINS DAN KOMPARASI KONSEP CAHAYA DALAM DISIPLIN ILMU FISIKA MODERN DENGAN KONSEP CAHAYA KITAB MISYKAT AL-ANWAR KARYA IMAM AL-GHAZALI

Handayani, Etik Siti (2019) NILAI-NILAI PENDIDIKAN TAFSIR SAINS DAN KOMPARASI KONSEP CAHAYA DALAM DISIPLIN ILMU FISIKA MODERN DENGAN KONSEP CAHAYA KITAB MISYKAT AL-ANWAR KARYA IMAM AL-GHAZALI. Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
ETIK SITI HANDAYANI 23060150036.pdf

Download (14MB)

Abstract

Tujuan yang hendak dicapai dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui konsep cahaya dalam disiplin ilmu Fisika Modern, untuk mengetahui konsep cahaya dalam kitab Misykat al-Anwarkarya imam Al-Ghazali, untuk mengetahui komparasi konsep cahaya dalam disiplin ilmu Fisika Modern dengan konsep cahaya kitab Misykat al-Anwar karya Imam Al-Ghazali, dan untuk mendeskripsikan nilai-nilai pendidikan tafsir sains kitab Misykat al-Anwar karya Imam al-Ghazali. Jenis penelitian ini adalah Literature Review atau Studi Kepustakaan. Sumber data dalam penelitian ini meliputi sumber data primer yang berupa kitab Misykat al-Anwar karya Imam al-Ghazali dan buku Modern Phisichs for Scientists and Engineers KaryaStephen T. Thornton, dan Andrew Rex. Sedangkan, data sekunder berupa jurnal, tesis dan buku-buku pendukung penelitian yang relevan. Setelah melakukan penelitian, diperoleh hasil bahwa cahaya dalam disiplin ilmu fisika modern merupakan sebuah energi yang memiliki bentuk berupa gelombang elektromagnetik dan paket-paket energi dalam bentuk foton. Terdiri dari cahaya tampak (visible light) dam invisible light (sinar gamma, sinar-x, ultraviolet, infrared,gelombang mikro, gelombang radio) yang memiliki manfaat besar bagi kehidupan, sedangkan cahaya dalam kitab Misykat al-Anwar karya Imam al-Ghazali cahaya adalah Allah sang ‘cahaya di atas cahaya’ yang energi-Nya Maha Besar. Membimbing, menerangi, dan memberi petunjuk mahkluk dalam berfikir, belajar, dan berilmu. Cahaya Allah memiliki urutan dan berujung pada sumber pertama Allah; al-Quran; Muhammad, para Nabi dan Ulama; Hidayah dan Pengetahuan (al-Ma’rifat). Sehingga didapatkan komparasi dari keduanya mengenai definisi cahaya, sifat cahaya, sumber cahaya, manfaat cahaya, warna, dan dualisme gelombang partikel. Nilai-nilai pendidikan yang terkandung dalam tafsir sains kitab Misykat al-Anwar karya Imam al-Ghazali meliputi nilai keilmuan, nilai aqidah/keimanan yang terdiri dari: iman kepada utusan-utusan Allah; iman kepada kitab-kitab Allah; iman kepada hari kiamat, nilai tauhid, nilai rasa ingin tahu, nilai kepedulian, nilai gemar menulis, nilai gemar membaca, nilai psikomotorik, dan niali akhlak/afektif.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Biografi dan Sejarah
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Tadris IPA
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 09 May 2019 03:25
Last Modified: 09 May 2019 03:25
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/5627

Actions (login required)

View Item View Item