Muntaha, Ali (2019) Korelasi antara Intensitas Mengikuti Majelis Dzikir Khushushy Al-Khotmy dengan Kontrol Diri (Self Control) pada Jama’ah Al Khidmah Kabupaten Semarang. Other thesis, IAIN SALATIGA.
Text
Ali Muntaha, S.Pd.pdf Download (3MB) |
Abstract
ABSTRAK Muntaha, Ali. 2019. Korelasi antara Intensitas Mengikuti Majelis Dzikir Khushushy Al-Khotmy dengan Kontrol Diri (Self Control) pada Jama’ah Al Khidmah Kabupaten Semarang. Skripsi. Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan. Prodi Pendidikan Agama Islam. Institut Agama Islam Negeri Salatiga. Pembimbing: Mufiq. S.Ag., M. Phil Kata Kunci: Majelis Dzikir Khushushy Al-khotmy, Kontrol Diri (Self Control), Jama’ah Al Khidmah Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah terdapat korelasi antara intesitas mengikuti majelis dzikir khushushy al-khotmy dengan kontrol diri (self control) pada jama’ah Al Khidmah kabupaten Semarang tahun 2019. Pokok permasahan dalam penelitian ini adalah: 1) Bagaimana tingkat intensitas mengikuti majelis dzikir khushushy al-khotmy jama’ah Al Khidmah kabupaten Semarang tahun 2019, 2) Bagaimana tingkat kontrol diri (self control) jama’ah Al Khidmah kabupaten Semarang tahun 2019, 3) Adakah korelasi antara intensitas mengikuti majelis dzikir khushushy al-khotmy dengan kontrol diri (self control) pada jama’ah Al Khidmah kabupaten Semarang tahun 2019. Jenis penelitian ini termasuk penelitian lapangan (field research) dengan metode pendekatan deskriptif kuantitatif. Objek dalam penelitian ini yakni jama’ah Al Khidmah kabupaten Semarang, dan untuk mendukung penelitian ini berupa buku atau kitab. Teknik pengumpulan data berupa angket, dokumentasi, dan observasi atau pengamatan. Responden sebagai sampel dalam penelitian ini sebanyak 30 Jama’ah Al Khidmah kabupaten Semarang. Analisis yang digunakan adalah anasisis korelasi dengan menggunakan SPSS 16 for windows. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa, 1) Tingkat variabilitas intensitas mengikuti majelis dzikir khushushy al-khotmy adalah 10 % dengan jumlah 3 responden dalam kategori sangat tinggi, 13 responden dengan persentase 43,3 % dalam kategori tinggi, tingkat kategori sedang 16,7 % dengan jumlah 5 responden dan kategori rendah 30 % dengan jumlah 9 responden. Dengan demikian intensitas mengikuti majelis dzikir khushushy al-khotmy dalam kategori tinggi. 2) Tingkat variabilitas kontrol diri (self control) pada jama’ah Al Khidmah kabupaten Semarang adalah 16,7 % dengan jumlah 5 responden dalam kategori sangat tinggi, 46,7 % dengan jumlah 9 responden dalam kategori tinggi, sebanyak 12 responden dengan persentase 40 % dalam kategori sedang, kategori rendah 13,3 % dengan jumlah 4 responden. Dengan demikian, tingkat kontrol diri (self control) pada jama’ah Al Khidmah kabupaten Semarang dalam kategori sedang. 3) Berdasarkan uji hipotesis spearman rho, diperoleh hasil r hitung 0,652. Dengan nilai tabel (r tabel) taraf signifikansi 5 % = 0,362, maka diperoleh data bahwa Ha lebih besar dari rtabel (taraf signifikansi 5 %). Maka hipotesis yang menyatakan: (Ha) "ada korelasi yang signifikan antara intensitas mengikuti majelis dzikir khushushy al khotmy dengan kontrol diri (self control) pada jama’ah Al Khidmah kabupaten Semarang tahun 2019 " diterima, sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara intensitas mengikuti majelis dzikir khushushy al-khotmy dengan kontrol diri (self control) pada jama’ah Al Khidmah kabupaten Semarang tahun 2019.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | Agama > Pendidikan dan pemikiran Islam |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id |
Date Deposited: | 18 Sep 2019 14:53 |
Last Modified: | 18 Sep 2019 14:53 |
URI: | http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/5944 |
Actions (login required)
View Item |