PERSEPSI NASABAH TERHADAP PRODUK TABUNGAN HAJIPADA BANK RAKYAT INDONESIA (BRI) SYARIAH KANTOR CABANG PEMBANTU (KCP) PURWODADI

NURLELA, NURLELA (2016) PERSEPSI NASABAH TERHADAP PRODUK TABUNGAN HAJIPADA BANK RAKYAT INDONESIA (BRI) SYARIAH KANTOR CABANG PEMBANTU (KCP) PURWODADI. Other thesis, IAIN SALATIGA.

[img] Text
tugas akhir suap mabk layla.pdf

Download (2MB)

Abstract

ABSTRAK Nurlela. 2016. Persepsi Nasabah Terhadap Produk Tabungan Haji Pada Bank Rakyat Indonesia (BRIS) Syariah Kantor Cabang Pembantu (KCP) Purwodadi. Tugas Akhir. Jurusan D-3 Perbankan Syariah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Salatiga. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi nasabah terhadap produk tabungan haji pada BRI Syari’ah Kantor Cabang Pembantu Purwodadi.Pokok permasalahan yang di bahas dalam penelitian yaitu; yang pertama bagaimana persepsi masyarakat terhadap produk tabungan haji pada BRISyariah KCP Purwodadi.Kedua bagaimana strategi marketing yang digunakan BRIS Purwodadi untuk nasabah. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan metode deskriptif analitis yang dianalisis dengan penelitian lapangan (field research) yaitu mengambil data-data dari observasi dan interview terhadap objek penelitian.Metode pengumpulan data yang digunakan berupa participant observation dan indepth interview sebagai metode pengumpulan data utama.Interview dilakukan secara langsung yaitu pada nasabah, karyawan, dan PINCAPEM BRIS KCP Purwodadi.Dengan indepth interwiew pada sampel nasabah sebanyak 25 responden. Hasil penilitian ini menunjukan bahwa persepsi nasabah terhadap produk tabungan haji pada Bank Syariah KCP Purwodadi memiliki nilai dan asumsi yang baik karena pihak bank mampu memberikan kepercayaan, kepuasan kepada nasabah dari berbagai sisi dan mampu memberikan kenyamanan serta ketertarikan bagi nasabah serta prosedur/pelaksanaan pembiayaan sesuai dengan prinsip Syariah yang menggunaka akad mudharabah muthlaqah.strategi pemasaran BRI Syariah KCP Purwodadi yaitu pada produk tabungan haji meliputi: Segmenting dengan menentukan berdasarkan daerah, segi usia dan profesi, targeting dengan menentukan target yang akan dicapai. Kata Kunci: Persepsi, Nasabah, Produk Tabungan Haji.

Item Type: Thesis (Other)
Subjects: Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera
Ilmu Ekonomi,Politik, Sosial, Budaya dan Pertahanan Negera > Ilmu Ekonomi
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah (S1)
Depositing User: Unnamed user with email bimoharyosetyoko@iainsalatiga.ac.id
Date Deposited: 05 Oct 2016 03:09
Last Modified: 05 Oct 2016 03:09
URI: http://e-repository.perpus.uinsalatiga.ac.id/id/eprint/930

Actions (login required)

View Item View Item